April 12, 2017

STOP COMPETITION! STARTS COLLABORATION

@D33-Ayu

Pada tanggal 30 maret 2017.Di gedung tower lantai 7 mercubuana mengadakan seminar untuk membangun dan mengembangkan jumlah pengusaha muda atau wirausaha. bersama PT Formula Bisnis Indonesia sebagai salah satu perusahaan yang bergerak dibidang bisnis coaching atau pendampingan usaha. pembukaan utama disabut oleh bapak Wahyu Hariadi ketua pusat dari kewirausahaan.


Dan sambutan kedua dari perwakilan PT Formula Bisnis Indonesia bapak Paulus beliau sudah lama berkecimpung di dunia usaha dulu beliau adalah karyawan biasa bukan biasa saja tapi mayoritas menduduki jabatan sebagai manajer perusahaan, dan beliau sudah banyak menangani bisnis dan beliau adalah lulusan dari S1 dari ilmu komunikasi. dan S2 dia mengambil master di bidang kepemimpinan pasionnya yaitu untuk membantu orang mengetahui dan mengembangkan kemampuannya masing-masing.

Jaman sekarang banyak sekali pengusaha muda yang sudah berkecimpung di dunia bisnis, sekarang bisnis tidak berkompetisi lagi melainkan kita bergabung atau berkolaborasi. contohnya saja sekarang taxi bluebird berkerja sama dengan gojek, kenapa? karna manajer si bluebird ini membeli setengahnya harga saham gojek jadi mereka bersama-sama berkolaborasi. itu adalah contoh yang sangat baik. Dan sekarang PT Formula Bisnis Indonesia (FBI) sudah berdiri selama 5 tahun dan sudah menangani 500 pengusaha untuk mendampingi usahanya.

Untuk mendampingi usaha ada pepatah mengatakan yaitu "kasih dia ikan buat kamu makan tiap hari atau seumur hidup. Ajarkan dia memancing kita akan mendampingi mereka". Selain mendampingi kita akan membimbing setelah itu hasil akan kita dapatkan. Kita harus stop untuk berkompetisi tetapi kita harus berkolaborasi.
contoh dari program berkolaborasi ada 3 entity yaitu mahasiswa bukan lagi siswa lalu kita mencari bisnis yang bagus lalu ada Business coach ada 7 coach dan ada sisi investor merupakan salah satu client kita atau dari mahasiswa.

Apa itu Bisnis? bisnis yang tidak mendapatkan keuntungan adalah yayasan atau jasa. justru bisnis kalau untung itu tidak dosa justru bisnis yang gak untung adalah dosa. Bisnis bukan mendapat keuntungan tetapi bisa sebagai berkelanjutan sampai beberapa generasi. jadi bisnis adalah sebuah badan usaha komersil yang kegiatannya menghasilkan laba setinggi-tingginya secara terus menerus dan tumbuh berkesinambungan.
Waktu dan bisnis, lebih penting waktu dari pada uang, kalau kita mempunyai uang pasti tidak bisa memiliki waktu karena waktu tidak bisa di ulang kembali. suatu contoh: ketika ada keluarga kita yang sedang berduka, kita sibuk terus bersama bisnis maka waktu kita untuk bertemu terakhir kalinya tidak bisa diulang kembali. maka dari itu waktu lebih penting dari pada uang karena waktu lebih berharga.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar