Agustus 19, 2017

Strategi Dalam Pengembangan Bisnis Sidat


@E13-Iqbal 
@Proyek C05

Strategi dalam pengembangan bisnis sangat di butuhkan oleh setiap pelaku usaha, dalam artikel kali ini saya akan membagikan tatacara dalam pengembangan sebuh bisnis.
Sebuah usaha baik itu usaha yang kecil ataupun usaha  yang  sudah besar pasti akan mengalaim sebuah goncangan. Seiring bertambahnya waktu, perusahaan kecil maupun perusahaan besar pun dapat kehilangan fokusnya, dimulai dari penawaran yang diberikan terlalu banyak produk atau jasa dan terlalu banyak diverensasi pasar dengan point harga yang berbeda. Manajemen tidak bisa melakukan pemantauan satu per satu terhadap produk yang ditawarkan. Pelanggan kehilangan ketertarikan dan margin perlahan menurun. Profitabilitas menurun. Jika perusahaan anda seperti itu maka sudah waktunya untuk kembali focus ke kompetensi bisnis inti dari perusahaan. 

Beberapa strategi berikut untuk megembangkan bisnis anda :
1. Value Creation
       maka yang harus dipikirkan pertama adalah bagaimana memberikan nilai tambah dan manfaat lebih kepada para pengguna. Sehingga di sini paradigma berbisnis itu bukan hanya sekedar ‘menciptakan dan menjual suatu produk’, tetapi memastikan bahwa bisnis tersebut ‘memberikan manfaat atau nilai tambah’ kepada para konsumennya. Bisnis yang didasarkan pada orientasi untuk memberikan nilai tambah (value) dalam produk maupun jasanya akan sangat mudah untuk berkembang. 
      2.  Innovation
      Salah satu yang membedakan pedagang dan pengusaha adalah inovasi. Seorang pedagang dapat kita katakan adalah mereka yang hanya sekedar menjual suatu produk kepada para pembeli, sementara pengusaha adalah mereka yang berusaha memberi nilai tambah dan terus berinovasi. Kalau kita ambil contoh dari  usaha bisnis sidat yang telah saya rintis, saya memberikan inovasi seperti dalam pengepakan sidat nya dilakukan secara rapih dan juga di berikan sterofoam sehingga pengepakan sangat baik. Sama dengan bisnis, ciptakanlah inovasi Anda sendiri. Berpikirlah ke depan, pertajam apa yang akan terjadi dan diinginkan konsumen Anda di masa depan. Buat langkah-langkah visioner dan inovasi secara berkala. Perubahan itu adalah pasti, satu hal yang tidak berubah adalah perubahan itu sendiri. Jangan hanya puas pada pencapaian di titik bisnis saat ini, namun berinovasilah menciptakan yang lebih dahsyat lagi.
       3. Marketing
I     ini adalah salah satu hal yang paling fundamental, yaitu pemasaran. Sebagus apapun produk atau jasa yang Anda miliki, jika di saat yang bersamaan Anda tidak menemukan pasar, maka keberlangsungan produk/jasa itu akan hancur. Dengan mengerti prinsip-prinsip marketing, maka tentu saja orang-orang akan tertarik untuk menggunakan produk Anda. Inilah yang membedakannya dengan pedagang. Seorang pedagang biasa, tidak peduli di mana market mereka, yang penting ada yang beli. Seorang pebisnis atau pengusaha, berangkat dari kebutuhan pasar. Mereka langsung menembak dengan segmentasi dan targeting yang jelas, lalu melakukan positioning yang membedakan produk mereka dari produk lain. Dampaknya adalah produk mereka tidak hanya sekedar produk, tetapi mampu menancap secara emosional di pikiran dan hati para konsumennya. Attracting attention, building demand, and make people satisfy for what you’ve created. Itulah marketing.

4. Sales
       Sudah memiliki produk yang menarik dan pangsa pasar yang jelas belum cukup. Ilmu tentang sales juga penting. Kenapa? Karena yang mempengaruhi perkembangan bisnis bukanlah pasar Anda, tetapi berapa total orang dari pasar itu yang kemudian menjadi pembeli atau customer dari produk Anda.  Okelah pangsa pasar Anda luas, tetapi jika tidak ada yang berhasil diubah menjadi seorang pembeli, sama saja bohong. Sales adalah seni untuk mengubah prospek (pasar) menjadi pembeli. Maka untuk mengembangkan bisnis, perhatikan beberapa keterampilan penting seperti interpersonal skill, kemampuan bernegosiasi, integritas tinggi, keterampilan penetapan harga (revenue management). Intinya: turn your prospective customers into paying customers.

     5. Value Delivery
Kesanggupan dalam mengirimkan value yang dijanjikan juga sangat penting. Ini menyangkut kredibiltas. Jangan pernah mencoba untuk menjanjikan sesuatu yang memang tidak bisa dipenuhi. Seperti produk saya, sidat yang telah di pesan dari luar negeri seperti jepang yang telah di tentukan kuantitas nya, maka saya harus siap dalam mengerim sidat tersebut sesuai dengan jumlah yang di pesan.


DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 5 Strategi Pengembangan Bisnis. 2015. http://www.ukmpintar.com/2015/01/5-strategi-pengembangan-bisnis/ Diunduh Pada Tanggal : 19-08-2017

Iskandar. 3 Kunci Pengembangan Bisnis. 2014. http://www.iskandarst.com/3-kunci-pengembangan-bisnis/  Diunduh Pada Tanggal : 19-08-2017

Rahmawan, Arry. 6 Hal Fundamental dalam Pengembangan Bisnis. 2012.http://arryrahmawan.net/6-hal-fundamental-dalam-pengembangan-bisnis/  Diunduh Pada Tanggal : 19-08-2017

Anonim. Strategi Persidatan  Analisa dan Harga Sidat (Unagi) di Jepang. 2011. http://kumpulanartikelkelautandanperikanan.blogspot.co.id/2011/09/strategi-persidatan-analisa-dan-harga.html  Diunduh Pada Tanggal : 19-08-2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar