Agustus 19, 2017

Strategi Pengembangan Bisnis Yunimays Boutique



@E39-Yuni, @Proyek C05

strategi dalam pengembangan usaha baru

Strategi Pengembangan Bisnis 1. Market Penetration (penetrasi Pasar), penetrasi pasar merupakan suatu strategi pertumbuhan bisnis yang berfokus pada penjualan produk yang sudah ada ke pasar yang ada .Langkah penetrasi pasar merupakan upaya mengelola potensi produk lama untuk dikembangkan di pasar lama karena bisa jadi masih banyak yang bisa digarap di pasar yang lama. Langkah-langkah penetrasi pasar dilakukan untuk hal-hal berikut:
- Mempertahankan atau meningkatkan pangsa pasar produk saat ini , ini dapat dicapai dengan kombinasi strategi harga yang kompetitif, iklan, promosi penjualan dan sumber daya mungkin lebih didedikasikan untuk menjual pribadi.
- Merestrukturisasi pasar yang matang dengan mengusir pesaing, hal ini akan memerlukan promosi jauh lebih agresif, didukung oleh strategi harga yang dirancang untuk membuat pasar tidak menarik bagi kompetitor.
- Meningkatkan volume penggunaan oleh pelanggan yang sudah ada. dengan membangun loyalitas pelanggan akan meningkatkan volume penggunaan pelanggan lama.
2. Market Development (pengembangan Pasar), Merupakan langkah diversifikasi bisnis dengan pengembangan produk yang sudah ada ke pasar baru . Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk melakukan strategi ini antara lain:
• Geografis pasar baru , misalnya ekspor produk tersebut ke suatu negara baru
• Dimensi produk baru atau kemasan baru.
• Jalur distribusi baru
• Kebijakan harga yang berbeda-beda untuk menarik pelanggan yang berbeda atau menciptakan segmen pasar yang baru
3. Product development (pengembangan Produk)
Pengembangan produk merupakan strategi pertumbuhan di mana sebuah bisnis bertujuan untuk memperkenalkan produk baru ke pasar yang ada. Strategi ini mungkin memerlukan pengembangan kompetensi baru dan membutuhkan usaha untuk mengembangkan produk yang dapat lebih diterima di pasar yang ada.

Panduan Mengelola Keuangan Sederhana untuk Usaha Kecil
Biasakan!
Membuat catatan yang lengkap mengenai keuangan, baik itu cash flow (uang masuk / keluar), catatan omzet harian, mingguan dan bulanan, catatan pembelian usaha anda. Tidak perduli seberapa kecil usaha yang telah anda mulai, persiapkanlah pencatatannya dengan baik, agar jika suatu hari nanti usaha itu menjadi besar, anda sudah terbiasa….

Sebenarnya, selain untuk alasan di atas, pencatatan keuangan sangat diperlukan untuk mengukur kinerja dan target anda apakah sudah tercapai atau belum. Banyak usaha kecil yang bangkrut padahal sebenarnya berpotensi menjadi besar, hanya karena masalahpencatatan keuangan usaha ini.

Salah satu kelemahan UMKM dan usaha kecil menengah sejenis adalah soal manajeman keuangan. Ya, soal mengatur keuangan usaha ini menjadi masalah yang sangat rumit bagi pengusaha pemula dan pemilik UMKM.

Sulitkah melakukan pencatatan dan mengatur keuangan usaha? Bisa ya, bisa tidak. Tapi semua harus dimulai, meski dengan cara paling sederhana sekalipun.

Berikut ini 5 tips sederhana mengatur keuangan bisnis kecil anda:

Pisahkan Uang Bisnis dan Uang Pribadi

Ini di nomor urut pertama karena ini sangat penting. Kebanyakan biang kerok kebangkrutan usaha kecil karena tidak melakukan pemisahan keuangan ini. Tidak jelas mana duit untuk bisnis, mana duit untuk keperluan pribadi. Tercampur baur tak karuan. PISAHKAN! sekali lagi PISAHKAN!

Ambillah gaji dari hasil keuntungan usaha anda sendiri untuk keperluan pribadi. Jika belum mampu gaji besar, ya kecil juga gak apa-apa, asal tercatat. Kalaupun belum mampu juga, ya tunda kesenangan, kencangkan ikat pinggang untuk mengerjakan usaha anda tanpa digaji!

Kerap kali pelaku usaha kecil tidak memisahkan keuangan pribadinya dengan keuangan usaha. Alasannya karena toch usahanya masih kecil, jadi belum kompleks. Tapi ini adalah kesalahan fatal.   Jadi buat dua akun yang terpisah, jika Anda perlu suntikan dana ambil dengan prosentasi tertentu dari modal. Karena ketika Anda membeli kebutuhan pribadi Anda dengan uang usaha, Maka tanpa sadar uang usaha Anda akan tergerus dan habis.


Daftar Pustaka:
http://kampungwirausaha.com/panduan-mengelola-keuangan-sederhana-untuk-usaha-kecil/
http://dwi-elie3173.blogspot.co.id/2011/10/strategi-dalam-pengembangan-usaha-baru.html?m=1

Tidak ada komentar:

Posting Komentar