Mei 23, 2018

APA ITU MANAJEMEN FUNGSIONAL(?)

@J14-Lutviyanti @Startup-J09 @proyek-J08

ABSTRAK

Tulisan ini bertujuan untuk mengenali secara singkat tentanag manajemen fungsional, dan diharapkan agar dapat menambah sedikit ilmu dan dapat bermanfaat.

PENDAHULUAN

Dalam berbisnis, penting pula mengetahui apa itu manajemen fungsional. Agar dapat menyusun strategi dan lainnya.
Rumusan masalah kali ini adalah:
1.  Pengertian manajemen fungsional?2.  Pengertian strategi fungsional?3. Aktivitas dari manajemen fungsional?4. Apa saja yang termasuk fungsi dari manajemen fungsional?

PEMBAHASAN

Pengertian manajemen fungsional adalah sebuah bentuk supaya kontribusi pada dalam suatu departemen dapat bertahan pada tingkatan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
Dalam manajemen fungsional ini kaitannya dekat sekali dengan praktek. Maka dari itu diperlukannya sebuah strategi dalam bermanajemen.

Nah pengertian dari strategi manajemen adalah tugas dari seorang manajer dengan pangkat tertinggi untuk menentukan sebuah kebijakan perusahaan.
Jadi, dengan kata lain manajemen fungsional ini adalah aktivitas untuk dapat mencapai tujuan dari sebuah perusahaan.

Adapun aktivitas dari manajemen fungsional tersendiri terdiri dari manajemen sumber daya manusia (msdm), manajemen operasional, manajemen pemasaran, manajemen keuangan.
Dalam bermanajemn fungsional ini ada beberapa kaitan dengan dalam tugasnya yaitu:
1.       PLANNING
Perlunya mendefinisikan tujuan, penetapan strategi agar dapat mencapai tujuan tersebut, serta mengembangkan sebuah rencana agar dapat mengintegrasikan serta menkoordinasikan aktivitas dari perusahaan.

2.       ORGANIZING
untuk menyusun (menata) kerja yang mana dibutuhkan oleh perusahaan agar mencapai target (tujuan) dari perusahaan.

3.       LEADING
untuk dapat bekerja sama serta dapat memanfaatkan orang-orang agar dapat mencapai sebuah tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya.





KESIMPULAN

Pentingnya mengetahui manajemen fungsional agar dapat menerapkan dengan baik cara berbisnis dan mengetahui bahwa dalam bermanajemen ada bagian tersendiri yang merupakan kepetingan suatu bisnis secara internal.


DAFTAR PUSTAKA

http://rocketmanajemen.com/manajemen-fungsional/
http://www.organisasi.org/1970/01/manajer-fungsional-functional-manager-dan-manajer-umum-general-manager-gm-arti-definisi-dan-pengertian.html?m=1#.WwS2IkiFPDd

Tidak ada komentar:

Posting Komentar