September 11, 2022

KONSEP KEPEMIMPINAN DAN MANAJEMEN DALAM MENGEMBANGKAN BISNIS


Oleh : Nur Qalby Nabila Haswadi (@V30-Nabila)

ABSTRAK

Dalam artikel kali ini, penulis akan membahas mengenai konsep leadership dan manajemen serta pengaruhnya terhadap perkembangan sebuah bisnis, Konsep dasar manajemen dan leadership yang penting diketahui, Memahami basic leadership merupakan hal penting dalam suatu perusahaan atau organisasi, karena leadership menjadi kunci keberhasilan dalam tim yang dapat tercapai dengan baik. Semua keputusan, tindakan dan laju pertumbuhan suatu perusahaan tentunya membutuhkan seorang pemimpin. Visi dan misi dalam tim dapat dicapai melalui kerja keras dan dengan bimbingan dari orang yang memiliki kemampuan leadership sangat kuat.

Dengan kekuatan leadership yang baik dan kerja sama tim yang baik pula, masalah dan hambatan didalamnya dapat dihadapi oleh tim tersebut. Lalu, apa yang dimaksud dengan leadership. Kepemimpinan atau leadership ialah kemampuan yang dimiliki oleh seseorang untuk mempengaruhi orang lain agar tujuan organisasi atau perusahaan yang telah ditetapkan sebelumnya dapat tercapai.


Kata kunci : manajamen, leadership, konsep


PENDAHULUAN 

Kepemimpinan dalam bisnis sebagai penentu kebijakan dari kegiatan yang dilaksanakan dalam bisnis yang dilaksanakan dalam bisnis yang dilakukan oleh seorang pemimpin. Dalam berbisnis dangan penting untuk memahami visi misi, cara pandang dan bersikap. Seorang pebisnis yang handal harus memiliki jiwa pantang menyerah dan jiwa kepemimpinan dalam dirinya. Pemilik bisnis dengan kemampuan leadership memiliki pengaruh besar pada sebasar apa pencapaian ekspansi dan cepatnya akselerasi bisnis untuk berkembang, karena kemampuan kepemimpinan yang berkualitas tinggi atau pemimpin yang efektif, akan dapat memanfaatkan potensi yang dimiliki untuk bergerak menuju arah kesuksesan. 


Pemimpin adalah seseorang yang memiliki kemampuan memimpin, artinya memiliki kemampuan untuk memengaruhi perilaku orang lain atau kelompok. Perlu dipahami bahwa “pemimpin dan “manajer” memiliki arti yang berbeda. Di mana seorang manajer berperilaku sebagai seorang pemimpin, asalkan mampu memengaruhi perilaku orang lain untuk mencapai tujuan tertentu. Namun hal tersebut belum tentu seorang pemimpin juga menjadi seorang manajer sebab seorang manajer melaksanakan fungsi birokrasi, yang dibatasi oleh aturan-aturan birokrasi sedangkan seorang pemimpin tidak perlu dibatasi oleh aturan-aturan birokrasi (Lindawati, 2001).

Manajemen sebagai profesi merupakan suatu bidang pekerjaan yang dilakukan oleh orang-orang yang memiliki keahlian dan ketrampilan sebagai pemimpin atau manajer pada suatu organisasi atau perusahaan tertentu. Manajemen sebagai proses yang khas terdiri dari tindakan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengendalian dimana dalam masing-masing bidang tersebut digunakan ilmu pengetahuan dan keahlian yang diikuti secara berurutan dalam usaha mencapai sasaran dan tujuan yang telah ditetapkan.


PEMBAHASAN 

Arti manajemen dan kepemimpinan sering di pertukarkan. Hal ini terjadi karena aktivitas manajemen yang terdiri atas perencanaan (planning), pengarahan (leading), pengorganisasian (organizing), dan pengendalian (controlling), yang dianggap tidak berbeda dengan aktivitas kepemimpinan. Namun John Kotter, dari Harvard Business School mengatakan bahwa manajemen berkenaan dengan mengatasi kerumitan, sedangkan kepemimpinan berkenaan dengan mengatasi perubahan (Robbins, 2003). Hal tersebut dapat dipertegas lagi bahwa kepemimpinan berkaitan dengan visi terhadap masa depan, sedangkan manajemen berkaitan dengan mengimplementasikan visi dan strategi yang disajikan oleh para pemimpin. Perbedaan kedua istilah tersebut dikemukakan juga oleh Robert House dari Wharton School pada University of Pennsyulvania (Robbins, 2003). 

Hollingsworth mengemukakan perbedaan mendasar antara manajemen dan kepemimpinan (Mullins, 2005), yaitu: 

1) Seorang manajer melakukan administrasi, sedangkan seorang pemimpin melakukan inovasi 

2) Seorang manajer memelihara apa yang ada, sedangkan seorang pemimpin membangun apa yang diperlukan 

3) Seorang manajer fokus pada sistem dan struktur, sedangkan seorang pemimpin fakus pada pelakunya 

4) Seorang manajer melakukan pengawasan, sedangkan pemimpin membangun kepercayaan

5) Seorang manajer melihat halhal yang detail, sedangkan pemimpin melihat hal-hal yang umum atau menyeluruh 

6) Seorang manajer melakukan segala sesuatunya dengan benar, sedangkan pemimpin memilih apa yang semestinya dilakukan

Manajemen sebagai profesi adalah suatu bidang pekerjaan yang dilakukan oleh orang-orang yang memiliki keahlian dan ketrampilan sebagai pemimpin atau manajer pada suatu organisasi atau perusahaan tertentu. Menurut George Robert Terry, manajemen didefinisikan sebagai proses dari beberapa tindakan, seperti perencanaan, pengorganisasian, penggerakan, dan pengawasan. Seluruh tindakan tersebut bertujuan untuk mencapai suatu target dengan memanfaatkan semua sumber daya yang tersedia. 


Watson, (1983) menyatakan bahwa manajer mengurus struktur dan sistem, tetapi pemimpin fokus pada komunikasi, motivasi, dan tujuan bersama. Selain itu, Watson menyebutkan bahwa strategi 7S yang meliputi; strategy, structure, systems, shared values, skills, and style lebih efektif bagi pemimpin dibanding- kan dengan manajer. Bryman, (2007) menambahkan bahwa kepemimpinan adalah tentang motivasi yang strategis. Warren and Nanus, (1986) secara singkat menjelaskan perbedaan antara pemimpin dan manajer dalam satu kalimat: "Leaders do the right things; managers do things right."


KESIMPULAN 

Manajemen sebagai profesi merupakan suatu bidang pekerjaan yang dilakukan oleh orang-orang yang memiliki keahlian dan ketrampilan sebagai pemimpin atau manajer pada suatu organisasi atau perusahaan tertentu. Bryman, (2007) menambahkan bahwa kepemimpinan adalah tentang motivasi yang strategis. Warren and Nanus, (1986) secara singkat menjelaskan perbedaan antara pemimpin dan manajer dalam satu kalimat: "Leaders do the right things; managers do things (Robbins, 2003)right."


DAFTAR PUSTAKA 

Sari, A. P. (2021). Kepemimpinan Bisnis. Jakarta : Yayasan kita menulis.

Robbins, S. P. 2003. Organizational Behaviour. Diterjemahkan oleh PT Indeks Kelompok Gramedia Dengan Judul Perilaku Organisasi. Jakarta: PT Indeks Kelompok Gramedia. 

(Konsep Dasar Manajemen dan Leadership Yang Penting Diketahui, 2021)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar