Maret 13, 2023

membangun bisnis di masa remaja

 Fauziah alma syafira 

Nim : 46122010042



MEMBANGUN BISNIS DI MASA REMAJA

 

Pendahuluan

·         Pada usia berapa seseorang dapat memulai bisnis?

Tak jarang orang yang selalu mempertanyakan usia berapa yang paling tepat untuk mulai berbisnis. Di era berkembang seperti sekarang ini berbisnis sudah tidak lagi memandang usia muda maupun tua. Tetapi, memandang siapa yang memiliki inovasi dan kreativitas lebih.

 entrepreneur, kata tersebut sudah tidak asing lagi di telinga masyarakat, baik di indonesia maupun di dunia. Di era milenial saat ini banyak sekali orang yang berlomba lomba menciptakan dan mengembangkan bisnis dengan segala bidang yang berbeda. Tidak hanya secara offline saja tetapi sudah banyak platform yang mendukung untuk masyarakat menjalankan bisnis secara online. Dan juga tidak hanya masyarakat indonesia saja yang gencar akan bisnis , tetapi juga masyarakat di negara negara lain, banyak sekali negara yang maju dan berkembang salah satu faktornya karena bisnis yang berkembang di pasar lokal maupun pasar global. Menciptakan bisnis di usia muda sama dengan juga menciptakan pengaruh positif di masa depan. Salah satu pengaruh positifnya yaitu menciptakan lapangan kerja baru untuk masyarakat , memberikan motivasi kepada banyak orang bahwa kesuksesan dapat kita mulai  dan dapat kita raih dari masa remaja.

 

 

Pembahasan

 

Dalam membangun serta memulai bisnis di butuhkan beberapa faktor , yaitu :

1.      Membangun rasa percaya diri

Percaya diri merupakan faktor utama yang dapat kita tumbuhkan dalam diri kita sebelum masuk ke dalam dunia bisnis. Mengapa demikian? Karena saat kita mulai berbisnis kita harus percaya diri terlebih dahulu dengan semua rencana yang sebelumnya telah kita rancang. Kita juga akan bertemu banyak orang yang sebelumnya belum pernah kita kenal. Selain itu, percaya diri sangat di butuhkan dalam menjual produk, kita harus yakin bahwa produk yang kita jual nanti akan disukai banyak orang.

 

2.      Mengenal potensi diri

Faktor yang kedua ini merupakan faktor penentu dan juga merupakan faktor awalan dalam membangun bisnis , karena kita harus tahu terlebih dahulu pada bidang apa potensi kita berada. Seperti contohnya jika potensi diri kita berada pada bidang memasak maka kita dapat mengembangkan potensi tersebut. Dengan cara, memulai bisnis di bidang kuliner.  

 

 

 

 

3.      Mengukur peluang

Mengukur peluang merupakan salah satu faktor yang penting juga dalam membangun bisnis karena kita dapat tahu seberapa besar dan seberapa kecilnya peluang kita untuk berbisnis , pasar atau konsumen yang akan kita tuju, lokasi untuk membuka bisnis yang strategis atau tidaknya. Bertujuan agar saat bisnis kita mulai berjalan kita sudah dapat memperkirakan besar dan kecilnya resiko yang akan kita dapatkan nanti.

 

4.      Modal

Modal merupakan faktor terpenting dalam membangun bisnis, Tak banyak orang ingin membuka dan mulai berbisnis tetapi terhalang akan modal. Sebelum mulai berbisnis Kita dapat menghitung seberapa besar dan kecilnya modal yang akan kita keluarkan , kita dapat mencatat apa saja yang harus di utamakan dalam memulai bisnis tersebut dan apa saja yang dapat kita kesampingkan. Sehingga, lebih banyak hal berguna yang kita beli dan dengan cara mencatat juga tidak akan ada lagi uang yang terhambur begitu saja. Modal juga dapat menjadi patokan utama untuk kita bisa memperkirakan harga jual.

 

5.      Jiwa pemimpin

Faktor terakhir ini banyak di abaikan kebanyakan orang. Mengapa? Karena tak banyak orang yang segan akan menampilkan jiwa jiwa pemimpin. Padahal, dalam membangun bisnis status kita sudah bisa dikatakan pengusaha yang dimana kita harus lebih tegas terhadap diri kita , bisnis kita , dan karyawan kita nantinya. Kita harus memiliki jiwa dan keterampilan kepemimpinan sehingga kita dapat mengelola bisnis dengan berbagai kecerdasan yang kita miliki, memperlakukan orang lain dengan sikap yang bijaksana, dan berbicara dengan orang lain layaknya seorang pemimpin yang berwibawa dan positif.

 

 

Kesimpulan

 

Dalam membangun bisnis di usia remaja juga terdapat banyak faktor yang harus selalu di pertimbangkan. Memulai bisnis juga harus dengan sepenuh hati , maka dari itu kita bisa memulai bisnis sesuai dengan potensi yang kita miliki setelah itu kita dapat mencintai bisnis kita sebelum kita memberi kepercayaan kepada orang lain. Memulai bisnis di era milenial tidak lagi memandang usia karena berbisnis di zaman sekarang memiliki banyak cara , tidak hanya berbisnis secara offline tetapi kita bisa memulai bisnis dengan cara online. Karena sudah banyak platform yang mendukung untuk kita bisa memulai serta mengembangkan bisnis kita.

 

 

Daftar pustaka

https://yoursay.suara.com/lifestyle/2022/01/18/155420/tips-membangun-bisnis-di-usia-muda

https://majoo.id/blog/detail/cara-memulai-bisnis-di-usia-muda

http://eprints.umsida.ac.id/8979/







Tidak ada komentar:

Posting Komentar