Maret 27, 2014

Meraih Sukses ala Tionghoa

131- Bagaskara Dwitya

Jika kita melihat orang China, maka kita dapat memandang suatu sisi positif dari mereka yaitu dalam hal berdagang atau berbisnis. Kita tidak dapat menutup
mata bahwasannya China saat ini menjadi salah satu negara penguasa dalam hal konteks berdagang, tidak hanya di Asia Tenggara saja, namun di berbagai belahan bumi lainnya.


Mereka yang berbisnis menganggap bahwasannya berwirausaha dapat dijadikan sebagai hobi, namun dalam konteks ini hobi tersebut tidak hanya sekedar kegiatan untuk mengisi waktu luang saja, melainkan untuk memperoleh keuntungan yang sebesar-besarnya, filosofi berdagang Orang-Orang China salah satunya memperoleh keuntungan dengan besar, yang mereka alokasikan tidak seluruhnya untuk memenuhi kebutuhan hidup, melainkan untuk melakukan investasi terhadap usaha yang mereka kembangkan di masa mendatang. Ini lah yang dapat kita tiru dalam konteks berdagang, mengingat mereka juga memiliki jiwa pantang menyerah serta mentalitas yang tinggi membuatnya mereka berkali-kali lipat lebih kuat dari yang lainnya.

Adapun beberapa cara untuk mendapatkan kesuksesan bisnis yang dilakukan oleh orang China atau Tionghoa, antara lain Memiliki komitmen yang tinggi untuk memperjuangkan bisnis yang kita jalani istilahnya hingga titik darah penghabisan, Berusahalah untuk meminimalisir kesalahan mungkin, Ketika bekerja harus sampai selesai atau target yang ditetapkan tanpa adanya penundaan, Bersikaplah rendah hati dan bijaksana dalam menjalani bisnis sebagai wadah introspeksi diri sendiri, Jadikan masa lalu sebagai pelajaran dan menatap lah jauh ke depan, Berjiwa besar lah anda dalam menanggapi setiap kritik atau ejekan atas apa yang anda lakukan karena hal itu sebenarnya dapat anda jadikan sebagai motivasi jika anda melihat dari sisi positif nya, Serta yang terakhir adalah janganlah suatu kegagalan menjadikan diri anda melepas semua angan-angan yang telah anda ggantungkan setinggi langit mengahncurkan impian anda tersebut.
Kira-kira hal tersebut merupakan alasan mengapa orang Tionghoa atau China begitu maju, sukses, serta disegani oleh bangsa-bangsa di berbagai belahan bumi ini.

Referensi :
http://e-kuta.com/blog/informasi/8-tips-sukses-orang-tionghoa-cina.htm

http://segalaunik.blogspot.com/2013/08/belajar-bisnis-dari-orang-china-rahasia.html?m=1

http://indonesiaindonesia.com/f/14292-belajar-bisnis-orang-tionghoa/





Tidak ada komentar:

Posting Komentar