April 30, 2018

SIKAP DALAM BERWIRAUSAHA



Lutfiah Mawar Tina, Ika Hafshah Listyanti, Shella Sarahthifa (@J11, @J15, @J25, @Proyek-J06)


Abstrak
Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan serta mengidentifikasi bagaimana sikap seorang wirausaha dalam                               mengembangkan ide berwirausaha.
Kata kunci : Motivasi, Bisnis, dan Sikap Berwirausaha

April 21, 2018

Inspirasi Baru berbisnis dengan komunitas

@proyek-L06,
@startup-L06
Oleh :
Mega Puspitasari
Humairoh
Nabila Sopyan A. P








Abstrak:
Artikel ini dibuat bertujuan untuk memberikan pengetahuan tentang bagaimana  cara kita membangun bisnis secara komunitas. Dengan menghadapi  banyaknya persaingan kita ditekankan untuk berfikir kreatif dan inovasi, dengan membangun bisnis secara komunitas banyak sangat memudahkan kita dari berbagai hal seperti dengan berkomunitas kita dapet menemukan banyak teman, semankin banyak menemukan ide,banyak cara terbaik juga dalam membangun komunitas bisnis adalah dengan mengombinasikan networking, riset dan marketing dan tentunya dengan mengenal banyak orang tentu sangat baik untuk memajukan usaha kita.

Keyword:
Pengetahuan, membangun, komunitas, mengombinasikan, bisnis

Pendahuluan:
Menurut Huat, T Chwee (1990) Bisnis dalam arti luas adalah istilah umum yang menggambarkan semua aktifitas dan institusi yang memproduksi barang & jasa dalam kehidupan sehari-hari. Bisnis sebagai suatu sistem yang memproduksi barang dan jasa untuk memuaskan kebutuhan masyarakat.
menurut Soenarno (2002) Komunitas adalah sebuah identifikasi & interaksi sosial yang dibangun dengan berbagai dimensi kebutuhan fungsional. Atau  sebuah kelompok yang menunjukkan adanya kesamaan kriteria sosial sebagai ciri khas keanggotaannya, misalnya seperti: kesamaan profesi, kesamaan tempat tinggal, kesamaan kegemaran dan lain sebagainya. Seperti contohnya: kelompok petani, karyawan pabrik, kelompok warga, kelompok suporter sepak bola dan lain sebagainya.

A. Permasalahan
1. Bagaimana cara kita mengetahui berwirausaha secara komunitas yang baik
2. Bagaimana caranya bergabung dengan komunitas berwirausaha
3. Bagaimana tujuan dan manfaat baik yang diberikan pada komunitas seorang wirausaha

B. Pembahasan
Tips bagaimana cara kita membangun komunitas berwirausaha dengan baik, menurut(Azhar, 2016):

1. Miliki massa kritis dan pelanggan bergairah.
Pertama, titik komunitas online adalah bahwa hal itu menjadi tempat di mana orang-orang yang berpikiran terlibat satu sama lain. Jika pelanggan tidak benar tertarik pada merek Anda, mulai adakan sebuah acara di komunitas online yang menarik minat anggota.

2. Berikan Pengetahuan seputar Produk dan Bisnis
Sebuah komunitas yang benar-benar energik adalah tempat untuk mendapat pengalaman lebih banyak di dalamnya. Kita, misalnya, tidak hanya forum diskusi, tetapi juga area permintaan fitur bagi pelanggan untuk memberikan wawasan ke dalam apa yang ingin mereka lihat di produk yang akan datang, basis pengetahuan bisnis, sebuah lowongan, perangkat lunak dan banyak lagi.

3. Bersiaplah untuk berinvestasi di bidang infrastruktur.
Ujung tombak sebuah komunitas online tidak terjadi secara otomatis – Anda membutuhkan tim dan perangkat lunak yang tepat. Jangan takut untuk mengembangkan dan menambah pengeluaran. Bukankah sebuah pertumbuhan membutuhkan sistem dan mekanisme yang mendukungnya terjadi. Dan putuskan untuk berinvestasi dalam perangkat yang disesuaikan dengan perkembangan masyarakat bisnis.

4. Jangan terpaku pada ukuran
Kita hidup dalam waktu ketika aturan didasarkan pada ukuran – semua orang ingin untuk dapat melihat dashboard dan melihat bagaimana tren kegiatan yang berlangsung. Sulit untuk mengukur ROI dari komunitas online. Jika masyarakat online kuat, Anda tahu itu, dan itulah kemenangan dalam dan dari dirinya sendiri.

Setelah bergabung dengan komunitas bisnis. Banyak sekali keuntungan yang akan Anda peroleh, seperti:
1. Mengenal Orang-orang Baru yang Expert dalam Bisnis
Setelah Anda memilih komunitas bisnis yeng sesuai dengan jenis dan bidang yang Anda rintis. Besar kesempatan Anda untuk berkenalan dengan orang-orang yang telah sukses dalam merintis bisnisnya. Anda dapat mempelajari ilmu mengenai bisnis dari mereka yang telah berpengalaman sebelumnya. Anda dapat menanyakan apapun seputar bisnis yang ingin Anda ketahui kepada mereka dan tidak perlu malu jika ingin bertanya dengan mereka.

2. Mengetahui Dasar-Dasar dalam Memulai Bisnis
Setelah berkenalan dengan orang-orang yang ahli dalam bisnis dan menanyakan seputar bisnis kini saatnya Anda mulai menfikirkan bisnis Anda. Dalam membangun bisnis terlebih dahulu Anda harus mengetahui apa alasan Anda ingin berbisnis agar Anda mengetahui bisnis yang akan Anda rintis akan di arahkan kemana selanjutnya.
Bisnis tidak selalu mengedepankan pada profit dan materi saja melainkan juga bagaimana strategi yang Anda gunakan mulai dari membangun hingga memperoleh hasil yang ingin Anda capai. Jika strategi berhasil maka profit yang memuaskan baru Ada peroleh. Ingat!! Proses tidak akan membohongi hasil.

3. Menambah Wawasan di Bidang Bisnis
Setiap komunitas bisnis pasti terdiri dari banyak member baik yang telah sukses dalam bisnisnya atau yang sedang memulai bisnisnya. Salah satu keuntungan menjadi bagian dari mereka adalah Anda dapat memperoleh wawasan sebanyak-banyakya seputar info bisnis. Bukan hanya di bidang bisnis yang Anda rintis melainkan juga bidang dan jenis bisnis lainnya.
Keuntungan dari hal ini adalah menambah wawasan Anda sebanyak-banyaknya dalam bidang bisnis. Untuk kedepannya jika Anda mengembangkan bisnis Anda dengan bidang lainnya, setidaknya Anda telah memiliki bekal dan menambah wawasan kembali untuk bisnis yang akan Anda kembangakan. Dalam hal ini Anda harus berkenalan dengan seluruh member.
4. Saling Berbagi Ilmu Mengenai Bisnis
       Di zaman yang serba canggih saat ini Anda dapat bergabung dengan komunitas bisnis apapun dengan memanfaatkan sosial media. Jika Anda bergabung dengan komunitas bisnis akan memudahkan Anda mendapatkan konten-konten yang berhubungan dengan tips atau trik berbisnis. Sebaliknya, jika Anda mendapatka ilmu baru melalui bisnis Anda dapat membagikannya ke member lain.

5. Memperluas Jaringan Bisnis
Semakin banyak Anda bergabung dengan komunitas bisnis, Anda akan mengenal orang-orang yang expert dalam bisnis. Anda dapat memperluas jaringan bisnis Anda bersama dengan mereka.
Untuk itu selalu lakukan langkah yang pertama sampai ke empat agar Anda dapat dengan mudah melakukan langkah yang kelima. Jaringan bisnis Anda akan semakin luas dan mereka dapat membantu memperkenalkan bisnis yang Anda rintis ke halayak publik.

6. Menambah Relasi Bisnis
Salah satu keuntungan bergabung dengan komunitas bisnis yang lainnya yaitu menambah relasi bisni Anda. Anda dapat membuat kerjasama dan membangun bisnis baru dengan mereka. Jika Anda mengalami kesulitan mereka dapat membantu Anda dalam memecahkan kesulitan Anda.
Semakin banyak relasi bisnis Anda semakin mudah bagi Anda mengembangkan bisnis Anda.

7. Keluarga Baru
Jika Anda masih ragu untuk melakukan semua langkah di atas, dapat dipastikan Anda belum menganggap mereka sebagai keluarga Anda. Komunitas merupakan rumah kedua bagi member, untuk itu Anda juga harus berusaha menganggap bahwa komunitas adalah rumah kedua Anda dan member lainnya adalah keluarga Anda.
Tujuaan bisnis dan manfaat:
Tujuan bisnis suatu perusahaan dapat kita lihat dari berbagai macam kepentingan, baik owner, pesaing, supplier, karyawan, konsumen, masyarakat umum, maupun pemerintah.
Pada umumnya tujuan bisnis didirikan tidak hanya profit oriented semata, namun secara keseluruhan tujuan bisnis didirikan meliputi :
- Profit, Pengadaan barang atau jasa,
Kesejahteraan bagi pemilik faktor produksi dan masyarakat,
- Full employment,Eksistensi perusahaan dalam jangka panjang (waktu yang lama),
Kemajuan dan pertumbuhan,
-Prestise dan prestasi.
Proses pencapaian tujuan bisnis melalui pengelolaan sumber daya ekonomi secara optimal bagi para pemilik sumber daya ekonomi atau faktor-faktor produksi dan masyarakat pada umumnya. Para pemegang atau pemilik faktor-faktor produksi ini memperoleh manfaat dan nilai ekonomi secara layak.
Kesimpulan:

Daftar pustaka

Herlina. 2011. Pengertian bisnis menurut para ahli. Dalam http://herina-br.blogspot.co.id/2011/10/pengertian-bisnis-menurut-para-ahli.html?m=1

Azhar. 2016. 5 tips membangun komunitas bisnis online. Dalam https://digitalentrepreneur.id/5-tips-membangun-komunitas-bisnis-online/

April 20, 2018

Komunitas Berkontribusi

@Proyek-L06, @Startup-L03, @L07-Almira, @L09-Yulia, @L10-Rebekka

oleh : Almira Sepetemi Yuna, Yulia Puspitasari, Rebekka Oktavia Nainggolan




HOW TO FIND WONDERFUL BUSINES IDEA

ABSTRAK
Dunia bisnis pada saat ini sangat banyak diminati masyarakat indonesia. memulai bisnis kita dapat memulainya dengan cara berjualan di sekolah, atau dimanapun untuk membangun kepercayaan diri,  pengusaha sekecil apapun itu, sangat menguntuntungkan bagi masyarakat terutama, mengurangi pengangguran di indonesia . cara  mendapatkan ide yang kreatif untuk membuat suatu usaha “kebanyakan pengusaha sukses mendapatkan ide  saat dia keluar dari zona dia, pergi ke luar negeri” ucap dari pengusaha yang sudah berpengalaman yang sudah menjalani 23 negara, yang latar belakangnya disaat beliau masa kuliah selalu mendapat beasiswa dengan kata lain selalu dibiayai bernama Radyum Ikono, B.Eng, M.Eng. beliau bergerak disebuah organisasi yang bergerak dibidang Sosioedupreneuryang bernama Sahabat Beasiswa memiliki komitmen untuk menjadi “sahabat” dan mitra para pencari beasiswa untuk dapat mencapai tujuan mereka dalam mendapatkan beasiswa terbaik baik di dalam maupun luar negeri.

Kata kunci: usaha, Radyum Ikono, B.Eng, M.Eng., ide, percaya

PENDAHULUAN

Pengusaha harus berpikir bagaimana cara mengembangkan sebuah usaha yang dijalankan, bagaimana cara mendapatkan ide yang berbeda dari yang lain, Berpikir lebih luas agar produk yang dijalaninya dapat lebih diminati dari produk lain. Ide kreatif juga menjadi tuntutan bagi seiap pengusaha agar terus berinovaif sehingga tidak tertinggal apalagi tutup usia dalam waktu yang belia.

PERMASALAHAN

1. Apa untungnya suatu bisnis?
2. Bagaimana cara mendapatkan ide kreatif dalam membangun usaha?
3. Bagaimana cara menarik investor?



PEMBAHASAN

1.Apa untungnya sebuah bisnis?
Keuntungan dalam bisnis sangat banyak, anda dapat melihat perkembangan bisnis yang kerap terjadi saat ini, baik dalam dunia maya atau jaringan social maupun dalam dunia nyata, dunia bisnis sekarang sangat berkembang pesat di seluruh dunia, munculnya perbelanjaan bidang online yang kerap pada saat ini banyak diminati masyarakat dikarenakan sangat menguntungkan. Selain menghemat biaya juga menghemat energy konsumen, yang membuat masyarakat meminati.
bisnis sangat menguntungkan, untuk mengurangi jumlah pengangguran yang ada di Indonesia, dengan kata lain bisnis sangat membuka lapangan  pekerjaan bagi orang lain.
            ketahuilah dalah dunia bisnis kita adalah bos. Membuka bisnis tidak lagi dibatasi oleh usia. Baik orangtua, karyawan, ataupun mahasiswa bisa menjalankan bisnis sendiri. Tidak ada seorangpun berani menyuruh ini dan itu. Semua keputusan dikendalikan oleh tangan . bisnis sangat berbeda dengan karyawan yang saat membangun bisnis dengan partner. Kita tidak bisa bertindak sesuka hati karena semua keputusan tidak mutlak pada kita.
            apapun katanya , kita bisa menjadi pribadi yang lebih mandiri ketika membuka usaha. Tidak lagi bergantung pada orang lain. Sukses atau tidaknya berada pada pada tangan kita.

2.            Bagaimana cara mendapatkan ide kreatif dalam membangun usaha cara mendapatkan ide kreatif seseorang harus keluar dari zonanya, keluar negeri mencari solusi yang lebih baik untuk mengembangkan usahanya . disaat seseorang yang memiliki nilai  jual  dan mampu menarik perhatian masyarakat. Hal ini juga dapat mendorong pengusaha untuk mencari ide-ide kreatif  dan senantiasa melakukan inovasi.

3.         tips dan trik yang mas ikono sampaikan dalam seminar untuk menarik investor itu yang terpenting salah satunya adalah sikap dari diri kita sebagai seorang pengusaha apakah amanah atau tidak, mampu berkomitmen, dan melek akan perubahan zaman yang kian berputar.

SUMBER

Radyum Ikono, Co-Founder Sahabatbeasiswa.com



April 19, 2018

Komunitas Menghasilkan Suatu Bisnis

@L26-Alvian, @L27-Bendy, @L30-Rayhan, @Proyek-L06, @Startup-L10
Oleh Alvian Fuadi, Bendy Emeraldi Alvaro, Rayhan Ismed







Abstrak
Sebuah komunitas dapat mengahasilkan bisnis? Tidak Percaya? Mari kita sama-sama memperlajari di dalam artikel ini. Artikel ini dibuat dengan tujuan agar menghasilkan sebuah bisnis dari sebuah komunitas, bukan hanya sekedar komunitas saja.

Kata Kunci
Bisnis, Komunitas

Pendahuluan
Sebelumnya pasti dari kita sudah sangat akrab mendengar kata komunitas, bahkan menjadi salah satu anggota dalam satu komunitas tertentu. Komunitas memang dijadikan sebagai sarana berbagi informasi penting tentang berbagai hal yang berhubungan dengan komunitas dan lingkungan itu sendiri. Komunitas yang baik juga yang bisa melakukan komunikasi solid antar anggotanya. Tapi sebenarnya tidak banyak orang yang sadar betapa pentingnya sebuah komunitas. Di luar dari setiap kegiatan dan pembahasan yang mereka bicarakan, sebenarnya komunitas memiliki manfaat yang sangat banyak.

Permasalahan
Apa yang dimaksud dengan komunitas bisnis?
Apa saja keuntungan yang didapat dari berbisnis komunitas?
Contoh bisnis komunitas yang sudah ada?

Pembahasan
Komunitas Bisnis adalah Perkumpulan dari sekelompok orang yang memiliki kesamaan nilai-nilai. Para anggota bisnis membentuk suatu komunitas yang saling berinteraksi antara satu sama lain demi kemajuan bisnisnya. Sebelum Trend internet meningkat, komunitas bisnis biasaya bertemu secara offline dalam sekala regional atau lokal. Namun, saat ini bisnis sudah menjamur di dunia maya sehingga komunitas bias terdiri dari orang-orang antar wilayah bahkan negara.

Berikut beberapa Manfaat komunitas bisnis: 
1.Jaringan Bisnis, dengan banyaknya orang yang tergabung dalam komunitas, Anda memiliki kesempatan mengenal pebisnis lain dari berbagai daerah dan latar belakang. Dengan begitu wawasan bisnis Anda akan berkembang dan bisa diaplikasikan pada bisnis yang sedang Anda jalankan.
2.Informasi, salah satu fungsi dari komunitas adalah mudahnya para anggota untuk saling bertukar informasi/pikiran atau sharing mengenai dunia wirausaha/bisnis. Anda akan menemukan ilmu yang terkadang tidak terdapat dalam teori bisnis. Sedangkan bagi yang belum memiliki usaha, perbincangan dengan orang yang sukses dengan bisnisnya akan semakin menumbuhkan keinginan Anda untuk segera memiliki usaha.
3.Relasi Bisnis, intensnya pertemuan/diskusi antar anggota dalam komunitas, baik itu dalam pertemuan offline maupun online menjadikan hubungan para anggota tidak sekadar hubungan biasa, sudah menjadi hubungan yang akrab dan emosional. Ketika dihadapkan pada suatu masalah, relasi bisnis bisa membantu dengan mendiskusikan bersama-sama atau memberikan solusi berdasarkan pengalamannya.

3 Komunitas Bisnis Terbesar di Indonesia
Online Seller Meetup adalah wadahnya para pebisnis online yang ingin terus mengembangkan usahanya, khususnya dengan memanfaatkan teknologi digital.
Melalui Online Seller Meetup Anda bisa mendapatkan edukasi dari para praktisi digital, networking serta mendapatkan akses pembiayaan yang mudah dan terjangkau dari KoinWorks sebagai pionir P2P Fintech Lending yang selalu setia dalam mendukung kemajuan UKM di Indonesia.
2. Boeatan
Boeatan adalah wadahnya para local crafters atau pengrajin Indonesia untuk saling berbagi ide, tips dan trik serta insight trend dalam mengembangkan usaha di bidang handmade/kriya.
Lewat Boeatan Anda akan belajar langsung dari para local crafters yang telah sukses membesarkan brand-nya melalui kelas semi-workshop yang dibuat intens serta mengusung materi dan tema yang sesuai dan relevan dengan tren pada masing-masing bidang usaha yang digeluti.
Wanita adalah manusia yang memiliki sejuta mimpi, dan masing-masing dari mereka memiliki cara tersendiri dalam mewujudkannya. Namun, terkadang ada keterbatasan diri dalam mewujudkan impian tersebut.
Melalui HerAction, Anda bisa mewujudkan impian dalam dunia bisnis melalui pengembangan karakter dan skill. Lewat komunitas ini kami akan membantu mempertemukan Anda dengan bebagai sosok wanita sukses yang dapat menginpirasi Anda dalam berbisnis.

Kesimpulan
Berkomunitas banyak sekali manfaatnya, bukan hanya sekedar berkumpul dengan sesame pencinta hobi atau barang. Tetapi Komunitas dapat menghasilkan suatu bisnis bersama, berbagi informasi, dan mewujudkan ide-ide yang dihasilkan.

Daftar Pustaka
-Haris, Aji Hogantoro.2015.Buat Apa Sih Komunitas dalam Bisnis?.Dalam http://mebiso.com/buat-apa-sih-komunitas-dalam-bisnis-ini-dia-jawabannya/
-Noviyanto, Ewanjaya.2017.3 Komunitas Bisnis Terbersar di Indonesia.Dalam https://koinworks.com/blog/komunitas-bisnis-terbesar-di-indonesia/

Membangun Bisnis dari Komunitas

@L13-Huda , @L14-Khalil, @L15-Fateh, @Proyek-L06, @Startup-L05
Oleh Huda, Gibran, dan Fateh





Abstarak
Takut untuk mulai membangun bisnis sendiri ! Yuk kita mulai membangun bisnis dari sebuah komunitas. Hah emang bisa ??? Bisa ajalah, kenapa engga bisa coba. Membangun bisnis sendiri dengan membangun bisnis dengan komunitas memiliki beberapa keutungan sendiri terutama dalam hal promosi dan efektifitas waktu. Bukankah seorang Bill Gates juga sukses karena bisnis komunitas ??? maka dari itu di artikel iini akan di kupas bagaimana cara memulai bisinis komunitas yang sumbernya berasal dari kuliah umum dan beberapa pengalaman orang yang  sudah membagun bisnis komunitas dan di tulis di web. yuklah do it !!!!

Kata Kunci
Bisnis Komunitas, Sahabat Beasiswa, Radyum Ikono

Pendahuluan
Apakah anda pernah berpikir bisa membangun sebuah bisnis dari sebuah komunitas ??? atau anda belum sama sekali terpikir. Ah elah enakan bisnis sendiri kali dari pada bisnis dengan komunitas, untung buat sendiri engga di bagi-bagi ke komunitas. Jikalau masih ada orang yang berpikiran seperti itu memang wajar, akan tetapi tidakah anda berpikir bahwa bisnis yang di kerjakan dengan bersama-sama akan lebih cepat berkembang dari pada dilakukan sendiri !!!  Ada sebuah asumsi banyak teman, banyak rezeki. Asumsi tersebut memanglah benar dan sudah terbukti kebenarnnya. Di artikel ini akan banyak di bahas lohh tentang bisnis komunitas. MAKANYA STAY DI SINI AJA YAK

Permasalahan
  1. Apa itu Bisnis Komunitas ?
  2. Bagaimana Cara Membangun Bisnis dari sebuah komunitas ?
  3. Apa Keutungan yang di dapat dari sebuah Bisnis Komunitas ?

Pembahasan

Bisnis Komunitas
Komunitas bisnis adalah perkumpulan dari sekumpulan orang yang memiliki kesamaan nilai-nilai baik visa ataupun misi. Para anggota bisnis saling berinteraksi antara satu sama lain demi kemajuan bisnisnya. Binis komunitas bisa di mulai dari apa saja baik dari hal kecil terlebbih dahulu maupun hal yang besan nantinya. Yuklah biar ga teori mulu di tampilin nih pengalaman orang yang sukses membangun bisnis komunitas yaitu dari pengalamannya mas  Radyum Ikono, B.Eng, M.Eng



Sahabat beasiswa, sebuah organisasi sociopreneur di bidang pendidikan (kami menyebutnya SocioEduPreneur!), bermula sejak tahun 2012. Sepulang menempuh pendidikan di luar negeri selama kurang lebih 11 tahun, Radyum Ikono, B.Eng, M.Eng (Ikono) memiliki keinginan untuk membantu sebanyak mungkin manusia Indonesia menikmati sensasi kuliah dan mendapatkan beasiswa di dalam maupun luar negeri. Ikono bersama beberapa kawan dekatnya yang berkuliah di luar negeri, seperti Ridwan Salim Sanad, B.Sc (Ridwan), Rahmatri Mardiko, M.Kom (Diko), dan sebagainya mulai melakukan aktivitas konsultasi beasiswa dan menjadi pemateri di seminar-seminar beasiswa.

Hampir setiap minggu mereka mendapatkan permintaan untuk memeriksa aplikasi beasiswa seperti CV, motivation letter, proposal riset, dan lain sebagainya. Sambil berkeliling memenuhi undangan dari sekolah, kampus, radio, maupun komunitas untuk bercerita mengenai informasi dan tips-trik mendapatkan beasiswa di dalam dan luar negeri. Animo yang cukup besar tersebut menyadarkan Ikono, Ridwan, Diko dan beberapa mahasiswa Indonesia di luar negeri akan perlunya sebuah komunitas yang dapat menjembatani para pencari beasiswa dengan para peraih beasiswa.

Puncaknya, pada 15 Desember 2013, disepakati untuk mendirikan sebuah komunitas bernama Sahabat Beasiswa yang dipimpin oleh Ikono sebagai Direktur Eksekutif pertama. Ridwan, Diko, dan juga menggandeng beberapa rekan lain seperti Ridwansyah Yusuf (Yusuf), Nurwenda Novan (Novan), Bening Tirta Muhammad (Bening), dan banyak lainnya juga ikut bergabung sebagai pembina dan pengasuh kegiatan Sahabat Beasiswa.

Di tahun 2014, generasi pertama pengurus Sahabat Beasiswa memfokuskan pada eksistensi dengan mengaktifkan website, social media (Facebook, Twitter), dan memperluas jangkauan seminar ke lebih banyak kampus, dengan dibantu oleh sekitar 20-an volunteers. Babak baru Komunitas Sahabat Beasiswa dimulai pada November 2015. Rapat pengurus menyepakati untuk mengangkat Muhammad Dzarnudji Aziz sebagai Direktur Eksekutif yang baru, ditemani oleh Bhekty Chrisviandi sebagai Direktur Marketing.


Itulah sedikit cerita pengalaman mas ikono membagun  sebuah bisnis komunitas yang dapat membantu banyak orang sampai saat ini. Sekarang mah bukan zamannya lagi sob bisnis mikirin untungnya doang, tapi coba berpikir bagaimana bisnis kita dapat membantu banyak orang J

Daftar Referensi :
  1. https://komunita.id/2016/02/11/sahabat-beasiswa-menjembatani-pencari-beasiswa-dengan-peraih-beasiswa/
  2. http://bisnisonlinewakgeng.blogspot.co.id/2016/05/bisnis-komunitas.html
  3. https://www.kompasiana.com/makarti/bisnis-komunitas-bisnis-tanpa-modal-yang-membawa-banyak-manfaat_5500a2a5a333117f7351178d












April 17, 2018

Kirman Sindhunata: Pendiri Bimbel one learning center





Abstrak
Memberikan sebuah kisah inspiratif dari kirman sindhunata bagaimana ia dapat mendirikan sebuah learning center: bimbel one learning center.

Kata Kunci : Bimbel One, Kirman Sindhunata

Pendahuluan
Pembuatan karya tulis ini bertujuan untuk memberikan gambaran bagaimana seorang kirman sindhunata membangun kerajaan bisnisnya

Rumusan masalah
Bagaimana kirman sindhunata membangun kerajaan bisnisnya?
Apa itu Bimbel One Learning Center ?

Isi
Kirman sindhunata ialah salah satu pengusaha di Indonesia. Ia menggeluti bisnis bimbingan belajar; bimbel one learning center. Ia terlahir dikeluarga yang terbilang cukup sederhana. Ia menempuh pendidikannya di ITB fakultas teknik mesin.
Menurut beliau bisnis yang baik ialah bisnis yang sesuai dengan passion kita. Passion sendiri ialah sesuatu yang mana bila kita tanpa dibayar pun kita akan melakukannya. Tidak semulus yang dibayangkan bisnis beliau pada saat awal mengalami jatuh bangun. Tidak ada yang mendaftar di bimbel tersebut hingga tidak kembalinya modal sempat ia alami. Tetapi ia tetap teguh pada pendiriannya bahwa ini hanya perlu sedikit kerja keras untuk mencapai sukses.
BIMBEL ONE adalah pusat bimbingan belajar yang dikelola secara profesional oleh para tenaga ahli dan kompeten di bidang pendidikan. BIMBEL ONE bermula dari passion para pendiri untuk membantu sebanyak mungkin anak sekolah yang memiliki kesulitan belajar agar mereka dapat memahami pelajaran yang diajarkan di sekolah dengan baik. Melihat respon orang tua dan murid yang begitu luar biasa, BIMBEL ONE berusaha untuk terus meningkatkan kompetensinya dengan menggunakan business model yang lebih baik, sistem yang lebih tepat, dan materi pengajaran yang lebih comprehensive. Semuanya ini  bertujuan untuk meningkatkan kualitas  dan pelayanan yang terbaik bagi seluruh stake holders, khususnya untuk para anak didik.
8 Keungugulan Bimbel One :
§  CHAMPION TRADITION
Konsisten menghasilkan juara 1 s/d 3 tanpa pernah terputus sejak berdiri di tahun 2008
§  SMALL CLASS
Kelas kecil maksimal 8 siswa untuk memastikan setiap siswa dapat perhatian yang cukup
§  EXPERIENCE
Berpengalaman menangani sekolah dengan tingkat kesullitan tinggi seperti BPK Penabur dan IPEKA
§  NLP
Pembentukan karakter siswa dan percepatan pembelajaran dengan menggunakan teknologi NLP
§  SYNERGISTIC MODUL
Modul belajar yang sinergistik dengan pelajaran sekolah masing-masing
§  COMPLETE DATABASE
Bank soal lengkap dan terus diperbaharui setiap saat
§  PROFESSIONAL TEACHERS
Para pengajar dengan prestasi akademik dan kemampuan mengajar yang baik
§  DISC TEST
Penerapan DISC Profile Test untuk mengetahui profil kekuatan dan kelemahan masing-masing siswa.


Kesimpulan

Dalam membangun bisnis, hal terpenting adalah passion. Jika sudah memiliki passion, kita akan menjalani usaha dengan luwes dan tidak mudah menyerah jika mengalami kegagalan, karena usaha yang dijalani berdasarkan passion akan dengan nyaman untuk dikelola. Seperti halnya Kirman, beliau dalam menjalani usahanya sempat mengalami kegagalan dengan tidak adanya masyarakat yang berminat untuk kursus di tempat bimbel miliknya, namun karena usaha tersebut ia bangun dengan jerih payah dan sesuai passionnya, maka Kirman tetap meneruskan usaha tersebut hingga mencapai kesuksesannya saat ini.



Daftar Pustaka 
 
 http://www.bimbelone.com/tentang-kami
https://www.lokerindonesia.com/perusahaan/bimbel-one-learning-center