Mei 04, 2017

Memulai Usaha Dengan Berkolaborasi


Sebagai sebuah perusahaan yang telah berdiri selama 8 tahun dan membantu memperkerjakan sebanyak 500 Orang, PT FBI mengajarkan kepada kami mengenai program kolaborasi Mercu Buana x PT FBI dari kutipan Chinese Proverb yaitu “Give a man a fish and you feed him for a day. Teach a man to fish and you feed him for a lifetime” yang artinya adalah “Memberi seseorang seekor ikan dan kamu memberinya makan untuk sehari. Ajari seseorang untuk mendapatkan ikan dan kamu memberinya kehidupan”. Dari kutipan tersebut PT FBI menjelaskan beberapa step program kolaborasi yaitu Train “How to fish”, Guide “Where to get the fish”, dan Accompany you “Until you get a fish” yang berarti PT. FBI bukan hanya memberi ikan dan kail, namun juga melatih dan mengajarkan sampai kita bisa mendapatkan ikan sendiri.

Lalu apakah itu bisnis?
Bisnis adalah sebuah badan usaha komersil yang kegiatannya menghasilkan laba setinggi-tingginya, secara terus menerus dan tumbuh berkesinambungan. Sebuah bisnis pasti menghasilkan keuntungan. Jika tidak menghasilkan keuntungan maka tidak dapat disebut sebuah bisnis.

Waktu adalah Uang?
Sebenarnya lebih penting waktu daripada uang. Mengapa? Karena jika kita mempunyai waktu, kita bisa menghasilkan uang. Sedangkan jika kita mempunyai uang, kita tidak bisa mengembalikan waktu. Jika kalian dapat mengendalikan diri kalian maka kalian dapat mengefektifkan waktu kalian tula. Orang sukses dan gagal itu tergantung dari bagaimana cara kita memanage waktu.

Apa yang terjadi jika pondasi tidak kuat?
Jika pondasi tidak kuat maka akan menjadi rapuh dan rentan untuk hancur. Seperti sebuah perusahaan yang fundamentalnya rapuh, maka saat krisis sedikit perusahaan tersebut akan hancur.

Kutipan dari Seth Godin “Don’t find customers for your product, find product for your customers” yang artinya Jangan mencari pelanggan untuk produk anda, cari produk untuk pelanggan anda. sebelum kita memulai bisnis kita harus mengenali peluan dan jenis usaha apa yang cocok. apakah harus mengikuti tren pasar, kebutuhan pasar atau mencipatkan produk yang inovatif untuk pasar. dan ingat buatlah produk yg di cari pelanggan anda. Jika anda tidak menemukan kebutuhan mereka sebelum mengusulkan suatu produk atau solusi, anda tidak hanya akan mendapatkan keuntungan dari peningkatan penjualan dan kepuasan pelanggan, tetapi anda juga akan belajar bagaimana meningkatkan produk dan atau jasa berdasarkan umpan balik yang anda akan terima

Tidak ada komentar:

Posting Komentar