Oktober 05, 2017

Business Plan Your Clothes


Latar belakang
Fashion berasal dari kata bahasa inggris yang berarti cara, gaya, model dan kebiasaan. Sebenarnya pengertian fashion itu sendiri berbeda-beda bagi setiap orang.
Ada yang berpendapat fashion adalah busana atau pakaian yang menentukan penampilan seseorang dalam suatu acara tertentu, sehingga terlihat berbeda dari sebelumnya. Lalu, ada juga yang berpendapat fashion adalah istilah umum untuk gaya populer atau praktek, khususnya di pakaian, alas kaki, aksesoris, make up, body piercing, atau furnitur serta gaya rambut.
Perkembangan dunia fashion yang disebut mode ini telah mengalami kemajuan yang pesat di Indonesia. Trend atau Mode adalah gaya berpakaian yang populer dalam suatu budaya. Menurut kamus besar Bahasa Indonesia : Trend atau mode merupakan bentuk nomina yang bermakna ragam cara atau bentuk terbaru pada suatu waktu tertentu.
Fashion merupakan salah satu yang membawa pengaruh besar dalam globalisasi. Di era globalisasi dunia fashion selalu berubah-ubah dari model yang satu ke model yang lain. Oleh karena itu, perkembangan fashion selalu menarik sehingga banyak orang yang selalu ingin mengikuti trend, khususnya kaum remaja. Informasi mengenai perekembangan fashion di era globalisasi akan dapat membantu dalam pemanfaatan lebih lanjutnya.
Perkembangan fashion, model busana, rancangan pakaian, gaya kostum dan lain-lain di Indonesia sudah sampai dititik yang mengesankan. Ini bisa dilihat dengan begitu maraknya yang menjual dan mengiklankan macam-macam gaya fashion. Tak ketinggalan juga di sepanjang jalan pun banyak sekali toko-toko yang memajang display gaya-gaya fashion yang begitu variatif.
Saat ini Indonesia juga tidak mau kalah oleh acara tahunan di keempat kota tersebut, hingga Indonesia juga mempunyai acara yang diselenggarakan setiap satu tahun sekali yaitu Indonesia Fashion Week. Dalam pagelaran busana Indonesia Fashion Week ini dan Jakarta Fashion Week, diramaiakan oleh para desainer Indonesia yang memamerkan hasil karyanya yang elegan seperti songket, batik dan kebaya sehingga tidak kalah hebatnya dengan para desainer dari luar negeri. Dengan disentuh nuansa tradisional ini juga memiliki standar yang internasional. Dengan dua acara fashion show tahunan yang diselenggarakan di Indonesia ini, membuat dunia untuk melihat bahwa Indonesia layak menjadi negara yang akan dapat menjadi kiblat fashion di Asia.
Di zaman sekarang ini semakin susah untuk mencari pekerjaan. Maka dari itu sejak dini kita harus berpikir bagaimana agar kita menjadi sukses. Kita tidak boleh hanya berkeinginan untuk menjadi karyawan. Kita harus mulai berpikir bagaimana cara untuk membuat usaha sendiri. Kita juga harus berusahan memulai sedini mungkin agar lebih cepat sukses. Meskipun masih menjadi seorang pelajar maupun mahasiswa sebenarnya kita sudah bisa untuk membuat usaha sendiri. Sehingga nantinya kita tidak akan merasa susah jika tidak diterima di sebuah perusahaan.
Maka dari itu, kami sangat tertarik membuat usaha dalam bidang fashion, mengetahui banyaknya orang yang akan membutuhkan dan tertarik dengan bidang fashion yang semakin diminati. Dan kami ingin menjadi wirausahawan muda yang sukses dan mandiri, Serta untuk mengurangi pengangguran yang semakin bertambah. Kami sebagai mahasiswa ingin memiliki jiwa wirausaha agar kelak setelah lulus, kami bisa menciptakan peluang pekerjaan, bukan hanya menjadi karyawan.

Tujuan
Tujuan kami dalam membuat usaha ini adalah, karena kami melihat semakin berkembangnya fashion di Indonesia terutama di kalangan remaja. Dan untuk menambah jumlah wirausahawan muda di Indonesia. Serta memperluas peluang pekerjaan, untuk masyarakat Indonesia. Serta agar para mahasiswa atau remaja tetap bisa tampil stylish dengan harga yang terjangkau dan berkualitas. Selain itu tujuan lain dari kegiatan ini adalah :
·         Melatih diri dalam berwirausaha.
·         Melatih untuk memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan yang berbeda karakter dan keinginan.
·         Untuk mengetahui bagaimana proses produksi dan metode penjualan yang kami lakukan
·         Untuk mengetahui metode pemasaran yang digunakan
·         Untuk mengetahui kelayakan usaha tersebut.
Manfaat
Manfaat dari kegiatan ini adalah untuk mengembangkan kreativitas dan melatih jiwa wirausaha, di kalangan pelajar atau mahasiswa.  Serta untuk pengembangan sikap mental yang lebih mandiri dalam menjalankan usaha dan dapat mengambil keputusan secara tepat dan cepat


 Gambaran umum rencana usaha
Usaha ini pada awalnya memiliki tujuan baik bagi masa depan kami. Selain ingin mendapatkan keuntungan dan kami berharap usaha ini dapat meringankan beban orang tua sehingga tidak perlu membiayai uang saku kami.
Kondisi umum yang menimbulkan gagasan menciptakan usaha
Awal kami menciptakan usaha ini dikarenakan karena kami ingin menambah jumlah pengusaha di Indonesia serta mengembangkan bidang fashion yang semakin berkembang terutama pada kaum wanita.
Sasaran Konsumen
Sasaran utama konsumen dalam brand fashion “YOUR CLOTHES” yaitu para mahasiswa karena brand fashion kami menjual pakaian yang sedang menjadi trend dikalangan remaja.
Keuntungan Bisnis
Memulai bisnis dibidang fashion ini dapat menguntungkan para penjual karena seiring berkembangnya zaman maka kebutuhan akan fashion seseorang juga berubah. Bisnis ini sangat menguntungkan karena brand kita mengkombinasikan trand fashion dari berbagai dareah bahkan dunia.
Kendala Bisnis
kendala yang terjadi dalam bisnis ini adalah, sudah banyak yang memiliki brand fashion yang lebih terkenal, dan lebih diminati oleh banyak orang. Serta untuk memulai usaha kami, kami terhambat oleh modal yang cukup banyak untuk mendirikan usaha ini. masalah yang terjadi selanjutnya adalah, untuk menentukan “jati diri” dari brand fashion your chlotes tersebut.
System Pemasaran
a.      System Distribusi
Brand fashion “Your Clothes” menggunakan system distribusi tak langsung yaitu dengan mengandalkan sosial media seperti Instagram untuk lebih memperkenalkan brand fashion kami kepada konsumen.
b.      Sistem Pembayaran
Sistem pembayaran dalam brand fashion kami yaitu mengunakan sistem pembayaran non tunai, yaitu menggunakan sistem transfer antar bank untuk lebih mempermudah jalannya produksi.
Kunci Sukses
Kunci sukses brand kami yaitu fleksibel dan tidak kaku. Hal ini terlihat dari brand kami tidak hanya menjual pakaian yang menjadi trand didaerah tetapi juga mancanegara dengan mengkombinasikan kedua pakaian tersebut.


Kesimpulan
Kemajuan suatu peruahaan tidak dapat terlepas dari kreatifitas dan kedisiplinan para karyawan yang terlibat tanpa adanya kreatifitas suatu perusahaan hanya akan berjalan ditempat dan sulit untuk mengembangkan perusahannya.
Saran
Tidak ada kata sempurna dalam hidup untuk itu saya mohon maaf yang sebesar-besarnya atas kesalahan dalam membuat proposal ini. Kritik dan saran akan selalu saya terima untuk bertambahnya ilmu yang saya peroleh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar