Maret 20, 2014

Ide Bisnis Nasi Bakar Mercon

231-Windi Wulan Sari

Ide yang saya dapatkan untuk memulai usaha ini yaitu dari hobby yang suka berkuliner dan menikmati makanan yang pedas. Ide yang saya ingin kembangkan lagi yaitu membuat kios dengan konsep ke sunda-sundaan dengan cara lesehan atau tidak memakai kursi. Serta diiringi dengan lagu-lagu daerah sunda, rencana ini ingin saya kembangkan karena saya melihat zaman sekarang tempat-tempat makan jarang sekali memilik konsep tersebut karena akibat pengaruh gaya ketimur-timuran.
Tetapi saya tetap fokus ke Nasi Bakar Mercon dan mencoba berbagai rasa lagi , saya tidak ingin menambah masakan lain karena saya ingin membuat kios ini khusus untuk Nasi Bakar Mercon yang memilik banyar farians . Saran dari orang tua saya untuk bisnis yang saya akan jalani yaitu menambah banyak macam rasa Nasi Bakar Mercon lagi dan memulai mempromosikan ini dengan memberi tester kepada teman, saudara sehingga mereka bisa mempromosikan lagi kepada kerabatnya dan ada perbedaan harga jika konsumen tersebut mempunyai kartu tanda mahasiswa tentunya akan lebih murah. Serta menerima reseller untuk menjualkanya via online atau menirima pesanan untuk ketring dan lain-lain.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar