Juni 03, 2016

KREATIVITAS WIRAUSAHA

Pengusaha selalu dituntut untuk memiliki kreativitas yang tinggi dan inovasi yang baru dalam menunjang usahanya. Definisi kreativitas adalah kemampuan untuk mengembangkan ide-ide baru dan cara-cara baru dalam pemecahan masalah dan menemukan peluang. Sedangkan inovasi adalah kemampuan untuk menerapkan kreativitas dalam rangka pemecahan masalah dan menemukan peluang.
Tuntutan Kreativitas dalam Bisnis Masa Kini
Menpertahankan eksistensi usaha harus diiringi upaya mencari sesuatu yang baru dan mengembangkan apa yang sudah ada agar menjadi lebih baik lagi. Dan seorang wirausahawan harus memastikan bahwa kreativitas yang selama ini dilakukan, bila telah usang atau tidak terpakai lagi.

Para peneliti telah membedakan tipe kreativitas dalam kehidupan sehari-jari, yaitu :
1.     Membuat atau menciptakan, yaitu proses membuat sesuatu dari tidak ada menjadi ada.
2.    Mengombinasikan dua hal atau lebih yang sebelumnya tidak saling berkaitan menjadi lebih bermanfaat.
3.  Memodifikasikan sesuatu yang memang sudah ada. Proses ini menggunakan berbagai cara untuk membentuk fungsi-fungsi baru atau menjadikannya sesuatu menjadi lebih berguna bagi orang lain.

Hambatan dan Tehnik Meningkatkan Kreativitas

1.    1   Hambatan kreativitas
Hambatan kreativitas adalah sebagai dinding atau bangunan mental yang menghambat kita untuk memahami atau menemukan pemecahan atas suatu masalah.
Hambatan- hambatan dalam suatu kreativitas adalah sebagai berikut :
·         Hambatan psikologis
·         Hambatan budaya
·         Hambatan lingkungan
·         Hambatan bahasa berpikir
·         Hambatan keterpakuan fungsional
·         Hambatan kebiasaan memandang

Ada satu aksioma dalam memecahkan masalah, yaitu semakin familiar kita terhadap suatu objek, maka akan semakin sulit kita melihatnya dalam konteks yang lain. Jadi apabila kita mencoba atau dapat melihat suatu dalam suatu sudut pandang yang lain, maka kreativitas akan dapat bertambah.

 2. Tehnik Meningkatkan Kreativitas
Cara umum meningkatkan kreativitas adalah dengan mengubah pola piker dan proses bertindak. Walaupun demikian, berbagai riset telah dilakukan untk mencari cara-cara meningkatkan kreativitas dalam proses pemecahan masalah.

·       3. Perumusan masalah secara kreatif
Perumusan masalah secara kreatif adalah usaha yang dilakukan untuk menghindar dari perumusan masalah yang sudah jelas. Tetapi coba berpikir secara divergen bukan convergen dengan melontarkan pertanyaan baru maupun mencoba melihat dari sudut padang yang berbeda agar memperoleh kemungkinan baru.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar