Juni 10, 2016

Mengenali Peluang dan Memilih Jenis Usaha

Oleh : Nanda Mucika Anjelia

                Sebelum memilih untuk menjadi seorang wirausaha seseorang harus terlebih dahulu mengenali peluang usaha apa yang sekiranya menguntungkan dan seorang calon pengusaha juga harus mengetahui jenis usaha yang ingin ia kelola dan jenis usaha apa yng cocok dengan dirinya.

Berikut langkah  mengenali peluang bisnis yang tepat:
1.       Tentukan tujuan besar yang hendak dicapai
Sama halnya dengan hidup harus memiliki tujuan baik berupa cita-cita atau akhirat, usaha juga harus memiliki tujuan, berupa “apa yang benar-benar ingin adnda lakukan dalam bisnis ini?”
2.       Buat daftar ide usaha
Dengan membuat daftar ide usaha anda dapat memilah-milah usaha apa yang sangat ingin anda lakukan agar anda tidak mudah berubah fikiran dalam berwirausaha
3.       Nilai kemampuan pribadi
Sebelum memulai berbisnis anda harus menilai kemampuan anda sendiri untuk mencapai bisnis yang anda inginkan. Menilai kemampuan ini bisa berupa kemampuan, kekuatan, dan karakteristik
4.       Pilih kriteria
Memilih kriteria ini bisa berupa jumlah modal yang diperlukan, kebutuhan penghasilan tahunan, sector bisnis yang disukai, jangka waktu pengambilan modal, situasi lingkungan yang diinginkan, interaksi dengan pemasok, pengembangan pribadi, ukuran bisnis dan jumlah kariawan, jam kerja bisnis, dan lain-lain
5.       Membandingkan dan dapatkan saran dari pengusaha, konsultan, atau mentor
Membandingkan suatu usaha dengan usaha lain dibutuhkan untuk membangun usaha baru, konsultasi dengan yang lebih berpengalaman juga diperlukan agar usaha kita dapat berkembang dengan baik
6.       Nilai keadaan bisnis saat ini dan mendatang dengan riset
Menilai keadaan bisnis saat ini dengan riset diperlukan agar usaha kita tidak stak disitu-situ saja melainkan dapat berkembang seiring dengan kemajuan teknologi
7.       Tetapkan pilihan
Dengan menetapkan pilihan kita dapat berfokus pada pilihan kita saja. Hal itu dapat memperkecil resiko kegagalan usaha kita

Jenis usaha yang dapat dimasuki oleh para wirausahawan:
1.       Pertanian, meliputi kehutanan, perikanan, dan agrobisnis
2.       Pertambangan, meliputi galian pasir, tanah, batu, dan batu bara
3.       Pabrikasi, meliputi usaha industry perakitan dan sintesis
4.       Konstruksi, meliputi usaha konstruksi bangunan, jembatan, pengairan, dan jalan  raya
5.       Perdagangan. Meliputi usaha perdagangan kecil, grosir,dan agen
6.       Jasa keuanagn, meliputi perbankan, asuransi, dan koperasi
7.       Jasa perorangan, meliputi usaha pangkas rambut, salon, dan sablon
8.       Jasa pendidikan, meliputi membuka lembaga pelatihan atau kursus-kursus
9.       Jasa transportasi, meliputi pengangkutan, pergudangan, dan distribusi barang
10.   Jasa pariwisata, meliputi jasa biro perjalanan, pramuwisata, pengusaha objek wisata dan datya tarik wisata.

Daftar pustaka:
1.       Nugroho, Arissetyanto. 2007. Membangun Usaha Sukses Sejak Usia Muda. Jakarta: Salemba Empat
2.        

Tidak ada komentar:

Posting Komentar