Agustus 13, 2016

Peluang Usaha Jus Buah

“Siang-siang enaknya nyari minuman yang dingin seger tapi sehat, dimana yaa?” itulah beberapa pertanyaan yang sering muncul dari pekerja di Jakarta, mau nyari minuman sehat dan segar. Peluang usaha untuk jus buah ini menurut saya sangat menjanjikan loh. Walaupun sudah banyak yang menjual usaha jus buah, tapi peluang usaha jus ini pasti tidak mati. Dibanding dengan minuman bubble atau cappuccino menurut saya usaha ini lebih ramai pengunjungnya. Jadi kalau anda berniat terjun dalam bisnis minuman jus, anda perlu melakukan beberapa langkah khusus supaya anda bisa mencuri pasar dan bertahan.

1. Inovasi dalam Rasa
Pasti sudah banyak yang menjual jus di pelosok daerah juga, nah anda harus hadir dengan perbedaan (differensiasi). Sangat banyak ide segar dalam inovasi rasa, mulai dari ramuan jus aneka buah, jus smoothies, jus youghurt, dan masih banyak lagi. Tampil dengan inovasi rasa dan cara penyajian akan menjadi ciri produk anda. Jadi “konten” anda harus maksimal.

2. Lokasi Strategis
Klasik tapi efektif. Lokasi usaha adalah hal yang paling krusial dalam membuka bisnis minuman jus. Karena lokasi usaha juga tempat yang potensial untuk konsumen potensial berkumpul. Jadi pilihlah lokasi yang menurut anda dapat menjangkau konsumen dengan mudah. Meski hanya usaha jus, anda bisa memikat konsumen dengan lokasi yang tepat. Contohnya, kampus, GOR, pinggir jalan ramai, perkantoran, mall, terminal, taman kota, dan kos-kosan sampai kawasan ramai penduduk.

lokasi dapat menentukan jangkauan konsumen dengan mudah atau tidak

3. Bahan Baku Berkualitas
Lakukan survey demi menemukan buah terbaik yang bisa anda dapatkan dengan harga yang masuk akal. Bila perlu, siapkan kulkas kecil untuk menjaga buah agar awet dan tahan lebih lama. Pilih buah yang bertekstur mulus supaya dapat tampil bersih dihadapan konsumen.

4. Buah Lengkap
Kadang saya suka kecewa jika buah yang kita mau tidak tersedia atau habis. Jadi selalu upayakan untuk buah selalu lengkap. Lalu update menu dan pasang daftar yang bisa anda sajikan supaya konsumen bisa mengetahui dengan jelas macam apa saja buah yang anda jual.

5. Pilih Mesin Blender Berkualitas
Jangan pakai mesin blender sembarangan. Pilihlah kemampuan mesin dengan putaran cepat, daya tahan kerja lebih lama, dan kapasitas yang lebih banyak. Dengan kecepatan mesin blender tinggi dapat membuat campuran susu, youghurt, es batu, buah lebih cepat hancur dan halus. Selain itu blender dalam bisnis jus harus yang tahan lama karena dipakai terus menerus dalam waktu jangka yang lebih panjang.

6. Kebersihan
Salah satu hal yang terpenting melakukan bisnis makanan atau minuman adalah kebersihan. Mulai dari wadah, alat pembantu, buah, booth, cup jus buah, air, es batu harus bersih. Konsumen akan ‘ogah-ogahan’ datang kalau membeli minuman dengan tampilan yang kurang bersih.

7. Gelas dan Tutup Bermerk Usaha Sendiri
Logo khusus, merupakan identitas dari suatu usaha. Supaya dikenal dan diingat oleh konsumen, diluar gelas, di tutupnya diberi stiker atau sablonan logo identitas usaha kita. Ini merupakan media promosi juga dalam penyajian suatu produk. Jadi gelas berlogo ini akan menjadi promosi berjalan ketika anda membawa gelas jus berkeliling.

Bisnis minuman kesehatan seperti jus buah termasuk jenis usaha rumahan yang menguntungkan dan mudah dijalankan. Untuk memulai usaha ini, anda bisa berjualan di depan rumah dengan meja atau etalase sederhana untuk memajang buah-buahan maupun minuman jus sehat yang anda jual. Bagi anda yang ingin menjalankan bisnis jualan jus buah tanpa memulai dari nol, franchise atau waralaba adalah pilihan yang tepat.
franchise jus buah
Anda sebagai franchisee (Terwaralaba) akan memakai merk dagang yang sudah dikenal oleh masyarakat serta mendapatkan pelatihan bisnis sesuai sistem yang dirancang Franchisor (Pewaralaba). Sebagai timbal baliknya, anda harus mengikuti aturan main atau syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan. Selain itu, sebagai mitra usaha, anda harus mendaftar dan membayar biaya pendaftaran (kemitraan) dengan nominal yang ditentukan Franchisor.

mengutip artikel dari sumber: 
http://www.dokterbisnis.net/2013/10/10/7-tips-jitu-membuka-bisnis-minuman-jus/
http://www.jussehat.com/2016/07/peluang-bisnis-jus-buah.html
sumber gambar: 
http://google.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar