Membangun kepribadian
pengusaha muda
Berikut ini merupakan beberapa hal yang terkait dengan usaha
membangun kepribadian :
Mengenal diri sendiri
Ada beberapa hal yang harus
dibangun terkait dengan mengenal diri sendiri, yaitu:
1.
Mengenal karakter pribadi
Untuk menjadi sukses, seorang
pengusaha paling tidak harus mempunyai karakter pribadi yang bermotivasi
tinggi, suka mencari tantangan, tidak mudah putus asa dan suka bergaul dengan
orang lain. Motivasi tinggi diwujudkan dengan adanya dorongan dari diri sendiri
untuk mencapai tujuan dan sukses secara terus-menerus.
2.
Mengenal bakat dan kemampuan
Keberhasilan usaha diperoleh dari
barang dan jasa terbaik yang diihasilkan oleh pengusaha. Untuk menghasilkan
barang dan jasa terbaik diperlukan adanya bakat dan kemampuan. Ada orang lahir
dengan bakat tertentu, sehingga ketika
dia berusaha sesuai dengan bakatnya tersebut dapat menghasilkan barang dan jasa
yang berkualitas. Tetapi ada juga kemampuan yang berupa pengetahuan dan keterampilan
yang diperoleh dari proses belajar.
Mempersiapkan Perubahan Sikap Mental
Bagi pengusaha muda harus
mempersiapkan perubahan sikap yang terdiri atas ;
1.
Sikap
menghadapi ketidakpastian
Perencanaan yang baik akan
mengurangi ketidakpastian. Selain itu dapat dilakukan mekanisme reserve for
deficit month, yaitu cara mendapatkan dana cadangan yang diperoleh dari
keuntungan pada saat bulan-bulan ramai. Cara ini biasaya dilakukan dengan
menyimpan 25% dari total keuntungan.
2.
Siap mengatakan bisa
Seorang pengusaha pantang
mengatakan “TIDAK BISA”. Sebab apabila
seorang pelanggan butuh suatu barang dan dijawab tidak bisa disediakan, maka
potensi kehilangan pelanggan menjadi besar dan usaha akan menjadi tidak
maksimal.
3.
Siap bekerja keras, tekun dan sabar
Usaha baru yang belum banyak
dikenal perlu dengan sabar diperkenalkan ke masyarakat, bahkan kalau perlu dari
pintu ke pintu (door to door).
4.
Berani mengambil risiko dan jangan sampai rugi
Setiap risiko dapat diperkecil
dengan melakukan perhitungan secara matang, membuat alternatif dan berhati-hati
dalam setiap tindakan.
Mempersiapkan Keterampilan Pengusaha Muda
Untuk menjadi pengusaha muda yang
sukses perlu diperlukan beberapa keterampilan softskill yang harus dikuasai
yaitu :
1.
Menjaga reputasi
Reputasi seseorang dikenal orang lain melalui daftar riwayat
hidupnya. Daftar riwayat hidup bukan sekedar berisi deretan pekerjaan, tetapi
juga hal-hal terkait pengalaman dan kemampuan dalam melakukan suatu kegiatan,
deretan kompetensi dan rangkaian tanggung jawab yang dapat diemban.
2.
Kemampuan membangun jaringan
Ada beberapa cara yang dapat
dilakukan dalam membangun jaringan yaitu :
ü Menumbuhkan
rasa percaya diri yang kuat.
ü Menjadi
anak gaul.
ü Buat
kartu nama yang menarik dan spesifik serta berikan kepada teman baru.
ü Tawarkan
persahabatan yang tulus.
3.
Naluri mengenali peluang usaha
Beberapa hal yang dapat dilakukan
untuk meningkatkan keterampilan naluri mengenali peluang usaha:
ü Menentukan
arah usaha dan minat.
ü Menumbuhkan
kepekaan lingkungan dan kondisi di sekitar.
ü Menerapkan
manajemen informasi.
4.
Kemampuan Persuasi dan Negosiasi
Untuk meningkatkan kemampuasn
persuasi dan negosiasi, diperlukan adanya beberapa hal yaitu :
ü Itikad
baik untuk menciptakan win-win solution.
ü Mempersiapkan
diri sebelum negosiasi.
ü Meningkatkan
kemampuan komunikasi dan pengendalian emosi.
ü Sikap
profesional.
Membangun Usaha Saat Muda
Ada beberapa alasan mengapa usaha
disaat muda perlu dikembangkan, yaitu :
1.
Adanya kekuatan positif yang dimiliki kaum muda,
terutama mahasiswa untuk berhasil dalam dunia usaha, yaitu :
ü Usia
mahasiswa yang berkisar antara 18 samoai 25 tahun memiliki semangat besar untuk meraih mimpinya.
ü Penguasaan
teori yang baik dan pengalaman yang telah ada.
ü Daya
nalar dan sistematika berpikir yang cukup baik.
ü Kemampuan
fisik yang prima.
ü Kreativitas
yang tinggi dan lahirnya inovasi.
2.
Ada peluang cukup besar berwujud potensi yang
perlu dikembangkan dari status mahasiswa dan kaum muda. Potensi tersebut adalah
:
ü Waktu
mahasiswa dan pengusaha muda yang relatif masih longgar semasa kuliah dan belum
menikah dibandingkan dengan sete;ah lulus dan bekerja.
ü Banyak
peluang usaha yang dapat digali disekitar kampus dan komunitasnya.
ü Simpati
masyarakat terhadap kaum muda dan mahasiswa relatif tinggi.
ü Rasa
kesetiakawanan dalam alamamater yang tinggi.
Merealisasikan Mimpi menjadi Kenyataan
1.
Ada pertanyaan, mengapa anak muda sekarang harus
bermimpi menjadi pengusaha? Jawaban atas
pertanyaan tersebut adalah :
ü Persaingan
mendapatkan pekerjaan semakin ketat.
ü kebebasan
menentukan nasib sendiri dan berkreasi.
ü Potensi
mendapatkan penghasilan yang tinggi.
ü Idealisme
mengurangi pengangguran.
2.
Setelah bersemangat menjadi pengusaha muda, maka
bagaimana mencapai mimpi tersebut ? Ada beberapa hal yang perlu di perhatikan,
yaitu :
ü Mengubah
impian menjadi visi.
ü Menyusun
rencana strategis.
ü Menetapkan
rencana jangka pendek.
3.
Dalam menyusun rencana jangka pendek, diperlukan
perencanaan yang sesuai dengan kaidah SMART, yaitu :
ü Spesific,
merupakan target yang harus dijabarkan jelas dan tidak bermakna ganda.
ü Measurable,
merupakan target yang dapat diukur dengan jelas.
ü Achievable,
merupakan target yang dicapai dengan realistis.
ü Reasonable,
merupakan pencapaian target yang mempunyai pijakan yang kuat untuk dapat
dicapai.
ü Time
Based, merupakan kurun waktu yang telah ditetapkan untuk mencapai target.
Melaksanakan usaha
Melaksanakan usaha berarti
melakukan atau menjalani segala proses yang yang berhubungan dengan usaha. Apad tahapan ini kita perlu melakukan
evaluasi untuk menentukan cara yang terbaik dalam pemakaian bahan baku, proses
dan penanganan output, serta kepuasan konsumen.
Apabila hal tersebut dapat
dikelola dengan baik, maka usaha akan berkembang sesuai dengan yang diharapkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.