April 04, 2020

DEFINE IDE BISNIS (41819010058)


Nama: Marisa Fatimah
NIM : 4181901058
Kode Pebisnis:@Q24-MARISA

Define rencana bisnis

Disini saya akan menuliskan define rencana bisnis saya,sebelum itu kita perlu mengetahui apa itu define rencana bisnis. Rencana bisnis atau yang disebut business plan memuat informasi-informasi penting tentang bisnis yang akan dijalankan antara lain: maksud bisnis, gambaran bisnis anda, rumusan pasar dan program pemasarannya, persiapan teknis operasionalnya, manajemennya serta aspek keuangannya. Menyiapkan rencana bisnis merupakan hal penting untuk memastikan kesuksesan bisnis. Rencana bisnis merupakan peta terperinci yang menunjukkan bagaimana bisnis akan dijalankan dan tindakan mengidentifikasi masalah potensial jauh sebelum masalah itu terjadi.
Terlepas apakah akan menjalakan bisnis yang telah mapan atau bisnis baru akan berdiri, tetap saja rencana bisnis itu perlu untuk mengilustrasikan bagaimana wirausaha akan mencapai tujuan, mengukur kinerja, memonitor kemajuan, dan membuat rencana masa depan.
Hal yang pertama saya lakukan pada saat memilih ide atau plan bisnis adalah saya harus melakukan apa di bisnis tersebut, saya mendapat sebuah ide untuk berbisnis di bidang makanan nama bisnis saya adalah M’seblak disini saya dan kelompok bisnis saya akan melakukan penjualan online maupun offline. Berikut yang saya ketahui tentang merancang bisnis plan saya atau sistematika define rencana bisnis saya:
1. Tahapan Persiapan
Tahap ini adalah proses evaluasi diri dan ide bisnis Anda. Pada tahap ini, adalah memikirkan segala kemungkinan yang membuat bisnis akan sukses atau tidak. Membangun sebuah bisnis berarti membutuhkan beberapa keahlian seperti manajerial, kemampuan  mengenali pasar, teknik/kompentensi spesifik sesuai bidang bisnis, keuangan, dan visi jangka panjang untuk membuat usaha Anda terus tumbuh. Pada tahap ini saya memikirkan sebuah bisnis yaitu di bidang makanan yaitu makanan seblak, disini saya da kelompok saya memikirkan resiko kedepannya untuk bisnis saya yaitu dengan memikirkan sebuah stretegi usaha bisnis saya agar bisnis saya bisa berjalan lancar berkembang.
2. Proses Penulisan
Setelah melewati tahapan persiapan, Anda sudah memiliki berbagai materi dasar tentang ide bisnis yang siap untuk Anda tuangkan dalam sebuah format rencana bisnis.
Saat menuliskan rencana bisnis, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, seperti:
Penulisan yang ringkas akan memudahkan pembaca untuk memahami model yang Anda tawarkan. Penting menunjukkan sejak awal bagaimana
Tunjukkan bagaimana Anda memahami pasar: siapa target pelanggan Anda, bagaimana Anda berkomunikasi dengan mereka, siapa perusahaan lain yang sudah menjual produk/layanan serupa, dan siapa saja potensi mitra bisnis Anda. Target pasar saya yaitu remaja  karena banyak remaja yang padazaman ini sangat menyukai satu makanan bernama seblak ini,selain murah makanan ini juga terdapat banyak manfaatnya.
Penting untuk menampilkan bagaimana Anda memahami pengelolaan keuangan. Tunjukkan bagaimana Anda menghasilkan uang dan memperoleh keuntungan. Keuntungan yang Anda dapatkan akan memampukan untuk menjaga kualitas usaha layanan/produk Anda dan juga memampukan usaha Anda memiliki pertumbuhan ekonomi yang sehat, dan bermanfaat bagi banyak orang.Pengelolaan keuangan bisnis saya akan saya atur bersama kelompk bisnis saya dengan didapingi orang tua saya.
3. Tahap Kajian
Pada tahap ini,perlu menyediakan waktu untuk mengkaji kembali apa yang sudah direncanakan dan dituliskan. Perencanaan bisnis adalah sebuah kegiatan yang berlangsung terus menerus dilakukan seiring dengan perubahan dan pertumbuhan bisnis dan juga mempertimbangkan situasi pasar industri yangkita  geluti. Kajian berulang akan membantu dalam meminimalkan kesalahan dan menjadi salah satu kompas dalam merespons dunia bisnis yang dinamis.

.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar