Oktober 18, 2021

PENINGKATAN MODAL YANG BERDAYA SAING

 



 OLEH : ANNISA SUCI K.

ABSTRAK

Peningkatan dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) didefinisikan sebagai proses, cara, perbuatan meningkatkan (usaha, kegiatan, dan sebagainya) (Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, 2016). Modal manusia adalah sebuah kekuatan yang sangat penting dalam membangun kekayaan perusahaan. Modal manusia yang unggul berpotensi membantu kepemimpinan untuk menjadi lebih efektif dan unggul; membantu pembentukan organisasi yang berbudaya kuat; membantu peningkatan kinerja keuangan perusahaan; serta membantu menciptakan potensi bisnis baru dari hasil kreativitas dan inovasi. Modal manusia yang unggul akan menjadi solusi luar biasa, untuk meningkatkan daya saing perusahaan di level lokal dan global

Kata kunci : Modal

PEMBAHASAN


Modal adalah kumpulan dari uang atau barang yang digunakan untuk menjalankan suatu usaha. Kata modal banyak digunakan dalam bisnis. Suatu bisnis pasti membutuhkan modal untuk menjalankannya. Misalnya, Anda ingin membuka usaha jualan Bakso. Anda membutuhkan modal berupa uang atau barang-barang untuk memulainya.

Barang-barang yang misalnya bisa digunakan untuk modal adalah barang yang memiliki nilai jual. Dalam kasus membuka usaha Bakso tersebut bisa berupa barang yang bisa digunakan untuk usaha seperti alat masak, meja, bangku, dan lain sebagainya. Bisa juga berupa barang yang dijual untuk mendapatkan uang sebagai modal. Nantinya uang tersebut digunakan untuk keperluan usaha tersebut.

Pengertian Modal Berdasarkan Para Ahli

Berikut ini adalah pengertian modal berdasarkan penjelasan para ahli:

·       Pengertian Modal Menurut Bambang Riyanto

Bambang Riyanto menjelaskan bahwa pengertian modal adalah suatu hasil produksi yang bisa dimanfaatkan kembali untuk diproduksi lebih lanjut. Dalam prosesnya, modal akan lebih fokus pada nilai, daya beli atau kekuasaan menggunakan yang terdapat dalam barang-barang modal.

·       Pengertian Modal Menurut Drs. Moekijat

Moekijat menjelaskan bahwa pengertian modal adalah seluruh hal yang dimiliki oleh pihak perusahaan yang meliputi uang tunai, kredit, hak dalam membuat, dan menjual sesuatu dalam bentuk paten, berbagai mesin, dan properti.

Tapi, seringkali modal juga digunakan untuk menilai hak milik total yang tersusun dari sejumlah dana, surplus, dan keuntungan yang tidak dapat dibagi.

·       Pengertian Modal Menurut S. Munawir

Menurut Munawir, pengertian modal adalah nilai kekayaan perusahaan yang didapat dari pihak internal ataupun eksternal perusahaan, termasuk kekayaan yang diperoleh dari suatu hasil produksi perusahaan.

·       Pengertian Modal Menurut Lawrence J. Gitman

Lawrence J. Gitman berpendapat bahwa pengertian modal adalah suatu bentuk pinjaman dalam jangka waktu tertentu yang dimiliki oleh sebuah perusahaan, atau seluruh hal yang terdapat pada kolom bagian kanan neraca perusahaan selain kewajiban yang ditanggung saat ini.

·       Pengertian Modal Menurut Andrew Mayo

Andrew Mayo berpendapat bahwa pengertian modal adalah suatu bentuk instrumen utang yang menggunakan dana investor yang membeli dalam sekuritas utang. Di dalamnya terdapat dua jenis saham, yaitu saham biasa dan saham preferen.

·       Pengertian Modal Menurut Arnold B. Bakker

Baker menjelaskan bahwa pengertian modal adalah berbagai barang konkrit yang terdapat dalam rumah tangga perusahaan dan terdapat dalam neraca bagian debet, atau berupa daya beli atau nilai tukar barang yang tercantum dalam neraca bagian kredit.

·       Pengertian Modal Menurut Nico Jacob Polak

Polak menjelaskan bahwa pengertian modal adalah suatu bentuk wewenang yang dimiliki oleh organisasi atau perorangan untuk memanfaatkan barang modal yang berada dalam neraca kredit. Sedangkan barang modal adalah berbagai barang milik perusahaan yang belum dimanfaatkan.

·       Pengertian Modal Menurut Jacob Louis Meij

Pengertian modal menurut Meij adalah kolektivitas dari berbagai modal, yaitu seluruh barang yang terdapat dalam rumah tangga perusahaan yang berfungsi untuk membentuk pendapatan yang ada dalam neraca di sebelah debit. Sedangkan kekayaan adalah daya beli yang ada dalam berbagai modal dan berada di neraca sebelah kredit.

·       Pengertian Modal Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Pengertian modal berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah dana yang dimanfaatkan sebagai suatu pokok atau induk untuk melakukan perdagangan. Harta atau benda tersebut juga bisa digunakan untuk memproduksi sesuatu yang mampu meningkatkan kekayaan, dll.

Pengertian modal menurut KBBI adalah uang yang digunakan sebagai pokok (induk) untuk berdagang; harta benda (uang, barang) yang bisa digunakan dalam menghasilkan sesuatu yang mampu menambah kekayaan dan sebagainya.

Jenis-Jenis Modal

Terdapat beberapa jenis modal yang dipisahkan berdasarkan kategorinya, yaitu:

1. Jenis Modal Berdasarkan Sumber

Jenis modal berdasarkan sumber terbagi menjadi dua, yaitu modal eksternal dan modal internal

·       Modal Eksternal

Sumber modal eksternal adalah sumber modal yang diperoleh dari luar perusahaan atau dana yang didapat dari para kreditur atau para pemegang saham.

Dengan adanya keterbatasan yang ada pada modal internal, membuat modal eksternal penting karena sifatnya tidak terbatas. Umumnya, modal eksternal ini bisa didapat dari pinjaman bank, koperasi atau sumber lainnya. Modal juga bisa didapat dari para investor yang menanamkan dananya pada perusahaan. Contoh lain dari modal eksternal adalah utang dagang, gaji karyawan yang belum terbayar, dll.

·       Modal Internal

Sumber modal internal adalah modal yang diperoleh dari kekayaan seseorang atau perusahaan tersebut yang biasanya didapat dari hasil penjualan. Perlu diketahui bahwa modal internal ini akan sulit untuk mengembangkan bisnis karena sifatnya yang juga terbatas dan akan terasa sulit untuk mengalami peningkatan yang signifikan.

Beberapa contoh modal internal adalah gedung, saham, kendaraan, laba yang diinvestasikan kembali, dll.

2. Jenis Modal Berdasarkan Pemiliknya

Berdasarkan fungsinya, modal terbagi menjadi dua, yaitu modal sosial dan modal perseorangan.

·       Modal Sosial

Modal sosial adalah modal yang dimiliki oleh masyarakat yang nantinya modal tersebut akan mampu memberikan keuntungan untuk mereka dalam melakukan operasional produksi. Contoh dari modal sosial adalah jalan raya, jembatan, pasar, pelabuhan, dll.

·       Modal Perseorangan

Jenis modal perseorangan adalah modal yang diperoleh dari mereka yang memiliki fungsi untuk memudahkan berbagai aktivitas dan akan memberikan laba pada pemiliknya. Contoh dari modal perseorangan ini adalah deposito, properti pribadi, saham, dll.

3. Jenis Modal Berdasarkan Wujudnya

Modal juga terbagi berdasarkan bentuk atau wujudnya, yaitu modal abstrak dan modal konkret.

·       Modal Abstrak (Modal Pasif)

Modal abstrak adalah modal yang tidak bisa dilihat secara kasat mata, namun tetap penting untuk keberlangsungan suatu perusahaan, contohnya adalah hak cipta, pengetahuan, skill tenaga kerja, koneksi, hak pendirian usaha, citra perusahaan, dll.

·       Modal Konkret (Modal Aktif)

Modal konkret merupakan modal aktif yang artinya bisa dilihat secara kasat mata atau memiliki bentuk, contohnya adalah bahan baku, mesin, gedung, kendaraan, gudang, dll.

4. Modal Berdasarkan Sifatnya

Berdasarkan sifatnya, jenis modal terbagi menjadi dua jenis, yaitu modal tetap dan modal lancar.

·       Modal Tetap

Modal tetap adalah modal yang bisa digunakan untuk keperluan kegiatan produksi dalam kurun waktu yang lama atau untuk beberapa kali proses. Contoh modal tetap adalah gedung, tanah, kendaraan, laptop, mesin, dll.

·       Modal Lancar

Modal lancar adalah jenis modal yang akan habis terpakai dalam satu kali proses produksi, contohnya adalah bahan bakar, bahan baku, dll.

Manfaat Modal Bagi Perusahaan

Dalam menjalankan usaha, modal tersebut bisa digunakan untuk beberapa manfaat. Berikut manfaat yang bisa dari modal bagi perusahaan.

Sewa Tempat. Untuk membayar uang sewa tempat baik itu ruko atau gedung dibutuhkan modal. Nantinya tempat ini digunakan untuk usaha yang akan menghasilkan keuntungan.

Membeli Bahan Produksi. Darimana bahan produksi dibeli kalau tidak dari modal? Oleh sebab itu manfaat dari modal sangat terasa untuk membeli bahan produksi.

Gaji Karyawan. Pada awal menjalankan usaha, modal juga digunakan untuk menggaji karyawan. Kalau usaha sudah maju, maka keuntungan dari usaha tersebutlah yang digunakan untuk menggaji karyawan.

Simpanan. Modal juga digunakan sebagai simpanan dalam usaha. Ini karena tidak semua modal dialokasikan untuk keperluan usaha. Singkat kata, simpanan ini bisa digunakan juga sebagai dana darurat.

Tak Hanya Modal Kuat, SDM Startup Harus Berdaya Saing

VIVA.co.id – Mengembangkan calon wirausahawan muda di industri digital (technopreneurs) tidak hanya membutuhkan dukungan finansial kuat, namun juga pelatihan dan peningkatan kemampuan sumber daya manusia. Keduanya berperan strategis bagi keberhasilan calon technopreneurs muda di Indonesia. Menurut Founder Binar Academy, Alamanda Shantika Santoso, yang terjadi saat ini adalah banyak technopreneurs memiliki ide namun hanya untuk membuat aplikasi. Ia mengatakan, seharusnya ketika memiliki ide untuk membuat aplikasi maka harus diikuti pula pembentukan tim yang kuat, seperti tim digital marketing dan IT. “Pengetahuan (knowledge) untuk mengeksekusi ide offline menjadi online lah yang saat ini dibutuhkan para perusahaan rintisan (startup). Ini kendala yang masih kerap ditemui pelaku startup di Indonesia. Hasil; saat ini banyak investor mancanegara yang sudah mulai melirik potensi industri digital dan startup dengan cara membiayai melalui venture capital. Namun, potensi yang besar tersebut tak akan berdampak apa pun jika SDM technopreneurs Indonesia tak siap. “Saya ingin agar startup dan technopreneurs muda Indonesia tidak salah jalan. Jika tak ada SDM yang bagus, maka jangan harap startup akan dilirik investor,” ujarnya, menegaskan (viva.co.id. 201

 

SUMBER REFERENSI

 

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa. (2016). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Retrieved August 21, 2018, from https://kbbi.kemdikbud.go.id/

https://kamus.tokopedia.com/m/modal

https://accurate.id/akuntansi/pengertian-modal/

https://ilmumanajemensdm.com/strategi-ampuh-pengembangan-sdm-untuk-menghadapi-persaingan-bisnis/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar