September 25, 2022

STRATEGI DALAM MENGEMBANGKAN KEWIRAUSAHAAN MELALUI PASAR GLOBAL


 Oleh : Ryan Setya Rama (@V17-RYAN)

ABSTRAK

Dalam Artikel ini membahas bagaiamana cara untuk dapat mengembangkan kewirausahaan. Sebagai pengembangan kewirausahaan, perkembangan UKM harus terus di dorong. Bahkan Kehadiran dan eksistensi kewirausahaan mendapatkan pengakuan di berbagai dunia, seperti di Indonesia. Hal ini disebabkan Kewirausahaan dapat mengembangkan proses roda perekonomian bagi setiap negara dalam menghadapi tantangan pasar global. Untuk itu, ketika menjadi wirausaha kita harus mempunyai modal dasar yang kuat, terutama dalam membangun strategi. Dengan melalukan Strategi, 1. Tingkatkan Promosi, 2. Franchise, 3. Join Ventura, dan 4. Akuisisi.

Kata Kunci : Kewirausahaan, Strategi, Global

PENDAHULUAN

Di tengah era global seperti sekarang, bukan hanya dalam mempengaruhi sistem berkomunikasi. Bahkan telah mempengaruhi sistem perekonomian bagi setiap negara. Berdasarkan tersebut kita mengetahui bahwa saat ini, setiap negara terus mencari upaya dalam menghadapi tantangan global dengan terus meningkatkan value pengetahuan dan kemampuan mengenai kewirausahaan dalam menghadapi perekonomian global. Kewirausahaan di didefinisikan sebagai “ Gairah dalam pembisnis baru". Yang menjelaskan bahwa, kewirausahaan bertujuan untuk meningkatkan daya saing, menyediakan lapangan kerja, mengurangi pengangguran dan kemiskinan di setiap negara (Dedi Suryadi). Bisnis yang dikembangkan bisa secara independent  yang dimiliki oleh seseorang atau lebih wirausaha, bahkan bisa juga yang dikembangkan dalam suatu perusahaan tempat bekerja.

Untuk membuka peluang atau menjadi seseorang  wirausaha, sangat penting dalam mencari pengetahuan dasar bagaimana cara mengimprofisasikan kreativitas usahanya, dan dorongan yang kuat dalam menguasai pasar baik secara lokal atau internasional. Apalagi jika ingin berperan lebih besar di dalam perekonomian dunia. Karna wirausaha tidak dapat menghindar dari situasi dan kondisi perdagangan bebas dunia. Globalisasi membuka peluang besar jika kita siap dan dapat memanfaatkannya dengan baik dalam menjalankan kewirausahaan. Untuk menjadi wirausaha kita harus mempunyai modal dasar yang kuat, terutama dalam membangun strategi atau konsep untuk dapat mengembangkan kewirausahaan baik secara lokal maupun internasional. Kewirausahaan sangat penting peranannya untuk membangun perekonomian nasional. Dan strategi, memberikan pengaruh besar untuk rakyat dalam  kontribusi perdagangan.

PERMASALAHAN

Di indonesia saat ini, UKM (Kewirausahaan) menjadi hal yang sudah banyak dilakukan oleh masyarakat indonesia. Hal ini disebabkan, UKM memberikan peluang dalam suatu bidang yang luas. Dan sektor UKM ini meliputi berbagai bidang seperti fashion, alat olahraga, kuliner, otomotif, dan produk kreatif. Namun, dalam membuka UKM kita perlu memiliki strategi dan fokus. Agar produk yang nantinya kita jual dapat berkembang sehingga laku di pasar global. Lalu bagaiamanakah Strategi yang harus dilakukan dalam mengembangkan kewirausahaan. Sehingga usaha yang dijalankan bisa terus berkembang baik secara lokal maupun internasional?

PEMBAHASAN

Globalisasi telah mengubah cara wirausaha berbisnis dan mempengaruhi kesuksesan maupun kegagalan sebuah usaha. Bahkan globalisasi telah mempengaruhi praktik Usaha Kecil Menengah (UKM) dalam dua cara, yaitu memfasilitasi aktivitas transnasional bagi UKM dan mengubah Peran UKM di dalam negeri itu sendiri (Audtres 2003). Kewirausahaan yang dibangun dan dikembangkan oleh setiap negara memiliki tujuan bukan hanya untuk siap dalam meningkatkan daya saing pemasaran global, melainkan untuk membantu penyediaan lapangan kerja mengurangi pengangguran dan kemiskinan.

Sebagai pengembangan kewirausahaan, perkembangan UKM harus terus di dorong. Bahkan Kehadiran dan eksistensi kewirausahaan mendapatkan pengakuan di berbagai dunia, seperti di Indonesia. Hampir semua negara menyadari bahwa posisi dan peran penting kewirausahaan, bukan saja sebagai mesin pertumbuhan ekonomi atau “engine of economic growth”, tetapi juga sangat penting untuk mengatasi masalah pengangguran (Suryadi, 2018). Dan ditambah lagi adanya kehadiran teknologi, dapat membantu mengembangkan perekonomian yang berorientasi global.

Adanya UKM untuk dapat mengembangkan dan mengejar pertumbuhan ekonomi yang tinggi, menyaring tenaga kerja, meningkatkan daya saing serta untuk penanggulangan kemiskinan dan termasuk dalam pengembangan usaha yang harus ramah khusunya terhadap lingkungan. Oleh karena itu untuk dapat mengembangkan kewirausahaannya haruslah di wujudkan seperti berikut ;

  1. Untuk dapat memasuki Strategi pasar global, para pelaku UKM langkah pertama dengan melalukan Tingkatkan Promosi Dengan melalui Alih Teknologi. Dengan Alih Teknologi Pelaku UKM dapat mempromosikan melalui teknologi. Seperti mempublikasikan konten yang menarik melalui media sosial, dan mempromosikan melalui influencer. Ini dapat mengembangkan produksi yang di pasarkan bahkan bisa mencapai Ekspor dan Impor.
  2. Strategi Memperluas Jaringan dengan melalui Franchising. Franchise merupakan konsep pemasaran untuk memperluas jaringan dengan cepat. Bagi pelaku UKM Franchise sangat membantu dalam mengembangkan kewirausahaan. Hal ini dikarenakan Franchise untuk UKM kecil tidak perlu branding, manajemen finansial mudah, memiliki patner profesional, dsb
  3.  Strategi Join Ventura. Dengan melalui ini pelaku UKM dapat menjalin usaha gabungan antara beberapa perusahaan untuk menjalin bisnis bersama. Manfaat strategi ini untuk perusahaan yang terlibat harus melengkapi satu sama lain dalam SDM untuk menyelesaikan proyek.
  4. Strategi Investasi (Akuisisi). Dengan melalui ini pelaku UKM dapat untuk menguasai perushaan atau entitas bisnis lain melalui pembelian saham. Berbeda dengan merger yang prosesnya menggabungkan dua perusahaan menjadi satu, pada praktik akuisisi, dua perusahaan tetap berdiri sendiri. Hanya saja, kepemilikan yang berubah dari pemilik lama kepada pemilik baru. Dengan ini dapat mengurangi dalam tingkat pemasaran dan menggabungkan pasar serta pembatasan persaingan.

KESIMPULAN

Kewirausahaan menjadi salah satu hal yang penting bagi di setiap negara. Ditambah lagi di era global seperti sekarang, bukan hanya mengubah sistem komunikasi melainkan merubah banyak hal khusunya dalam roda perekonomian dunia. Dengan adanya pasar global menjadi tantangan tersendiri bagi setiap negara. Oleh karena itu, untuk dapat menjadi wirausaha yang mampu mengembangkan kewirausahaannya perlu Stategi-Strategi untuk dapat bersaing dengan negara lain. Yakni dengan cara, 1. Meningkatkan Promosi Produk yang nanti akan di pasarkan, 2. Melakukan Strategi Franchise, 3. Melakukan Strategi Join Ventura, dan yang 4. Melakukan Strategi Akuisisi. Dengan melalukan Strategi ini mampu mengembangkan kewirausahaan melalui pasar global.

DAFTAR REFERENSI

Hidayat, A. Strategies For Going Global and Barrier to International Trade (Kewirausahaan 3). Universitas Mercu Buana.

Suryadi, D. (2018). Peran dan Strategi Perkembangan Kewirausahaan dan Tantangannya Dalam Menghadapi Perekonomian di Masa Yang Akan Datang. Jurnal Universitas Bale Bandung, April, 1–14.

Susila, A. R. (2017). Upaya pengembangan usaha mikro kecil dan menengah dalam menghadapi pasar regional dan global. Kewirausahaan dalam multi perspektif, 153–171.

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar