Maret 13, 2023

Skill yang Harus Dikembangkan (Dimiliki) Seorang Wirausaha

Oleh  : IMELINDA (@AA28-Imelinda)


Pendahuluan

Ketika kita menjadi seorang wirausaha pastinya kita mempunyai cita-cita, impian punya penghasilan tak terbatas, waktu kerja  yang fleksibel  serta menjadi boss untuk diri sendiri . memang terlihat menyenangkan dibandingkan menjadi seorang karyawan yang hanya berpatokan  dengan gaji UMR serta jam kerja yang di batasi.

Menjadi seorang wirausahawan akan memiliki lebih banyak kebebasan, namun tentu hal tersebut diimbangi dengan kerja keras yang harus di capai tidak hanya pada niat ,namun menjadi seorang wirausaha harus memiliki skill yang tidak dimiliki oleh seorang karyawan biasa.

Berikut adalah skill yang harus dimiliki seorang wirausaha


Pembahasan

1. Memiliki Ide dan Perencanaan

Sebelum mendirikan suatu usaha, seorang wirausahawan harus memiliki suatu ide usaha  dan perencanaan yang baik dan matang agar menarik dan berbeda dari yang suda ada. dan setelah memiliki ide, ia juga harus tahu perencanaan yang tepat untuk membuat ide tersebut agar masyarakat tertarik sehingga usaha yang di jalannya berlangsung lama  kita juga harus mempunyai gols, plan, strartegi dan target yang harus di penuhi. 

2. Memiliki Sifat Pantang Menyerah

Kemudian kita juga tidak boleh pantang menyerah  karna dalam menjalankan sebuah usaha pastinya kita di hadapkan dengan hal hal seperti usaha yang sepi, rugi dan hal lainnya .meskipun hal tersebut tidak diinginkan namun saat semua terjadi seorang wirausahawan harus menghadapi itu semua tidak boleh menyerah kita bisa mencoba usaha yang lain karna itu semua adalah bagian dari proses untuk berhasil.

3. Mampu Mengelola Kecerdasan Emosional

Harus memiliki kecerdasaan emosional ,maka sebagai  seorang wirausahawan harus mampu mengelola emosi di segala tempat dengan baik karna jika menggunakan emosi sampai tak terkontrol   usaha yang di jalankan tidak akan berhasil bisnis yang baik harus dikelola oleh seseorang yang bijaksana baik ke karyawan,klien,karyawan, vendor maupun konsumen.

4. Disiplin Waktu 

Seorang Wirausahaan harus memiliki jam kerja disiplin waktu karna  seorang wirausahawan harus bisa membagi waktu yang baik antara bekerja,kehidupan pribadi serta bisa mengembangkan usahannya , sering kali seorang wirausahawan terlalu fokus pada bisnis sehingga mengesampingkan kehidupan pribadinya dan menjadi tidak seimbang.

5. Berfikir Kreatif Dan Inovatif

Seorang Wirausahawan juga harus Kreatif dan Inovatif  bisa membaca dan melihat tren pasar yang sedang viral. Kemudian harus bisa memanfaatkan perkembangan teknologi media sosial agar dapat menjual melalui online/marketplace . karna di zaman modern ini banyak sekali orang yang berbelanja melalui Online ,dan sangat menyukai hal-hal yang sedang viral maka dari itu seorang wirausahawan harus bisa memanfaat keadaan dengan baik sehingga peluang penghasilan bagus.

6. Memiliki Kemampuan Manajerial dan leadership

hal ini dikarenakan konsumen terus meningkat sehingga kita sebagai wirausahawan yang baik harus dapat memenuhi kebutuhan konsumennya. Selain itu kita harus memiliki kemampuan manajerial dan leadership yang bagus  karna itu sangat penting agar dapat memimpin diri  sendiri serta para karyawan..

Kemampuan Manajerial berupa proses produksi, pemasaran, penjualan dan keuangan juga harus dimiliki. Karna hal ini penting untuk mengetahui apakah usaha yang dimiliki sudah memenuhi target yang ingin dicapai atau memerlukan strategi baru untuk  meningkatkan.

7. Berani Mengambil Keputusan

Kemampuan lain yang penting dari Seorang wirausahawan adalah Kemampuan Mengambil keputusan .karna menjadi seorang wirausahawan harus berani mengambil keputusan . karna seorang karyawan hanya menjalankan apa yang telah diputuskan oleh pimpinannya. dan mampu memutuskan apa yang terbaik untuk usaha yang di bangun saat ini dengan resiko yang telah dipertimbangkan

8. Sikap Tanggung Jawab

Seorang wirausahawan juga mempunyai tanggung jawab yang besar. tanggung jawab untuk menggaji karyawannya untuk setiap bulannya,tanggung jawab inilah yang membuat wirausahawan harus mencari cara agar usahannya terus bertumbuh sehingga  memenuhi segala biaya yang dikeluarkan untuk perusahaan. Ketika penghasilan usaha sedang menurun dan keadaan tidak membaik menggaji harus tetap dilakukan menggunakan uang pribadi  atau menjual aset perusahaan itulah bentuk tanggung jawab yang harus dimiliki seorang wirausahawan.

9. Kempampuan Komunikasi 

Supaya usaha semakin berkembang salah satu nya adalah mimiliki kemampuan komunikasi yang baik. Karna sebagai pengusahawan tentunya kita akan menghadapi dan berhubungan dengan banyak pihak untuk membuat bisnis semakin berkembang dengan komuikasi dan strategi yang fair.begitu pula berkomunikasi dengan costumer adar produk dapat diterima dengan baik.

10. Kemampuan Persuasi

Melalui kemampuan persuasi akan mengajak dan menyakinkan orang-orang untuk membeli atau menggunakan produk dan jasa yang kita ditawarkan dengan kemampuan persuasi yang baik kamu bisa memiliki banyak klien atau pelanggan untuk usaha/bisnis yang sedang di jalankan.


Kesimpulan

Persaingan dalam dunia bisnis itu sangat ketat jadi, perlu untuk membuat beberapa strategi agar tidak ketinggalan tren dan dalam wirausaha harus memiliki keahlian berfikir stategis dan mampu memutuskan apa yang terbaik untuk usaha yang di bangun saat ini dengan resiko yang telah dipertimbangkan menjalankan sebuah usaha pastinya kita di hadapkan dengan hal hal seperti usaha yang sepi, rugi dan hal lainnya meskipun hal tersebut tidak diinginkan namun saat semua terjadi seorang wirausahawan harus menghadapi itu semua karna itu semua adalah bagian dari proses untuk berhasil.


DAFTAR PUSTAKA

Kutip : https://deepublishstore.com/blog/-keterampilan-yang-wajib-dimiliki-entrepreneur/



Tidak ada komentar:

Posting Komentar