Januari 25, 2024

tehknologi masa depan by derry

 

Abstrak

Dengan perkembangan saat ini, kebutuhan internet dapat juga disebut kebutuhan pokok. Apalagi pada saat ini, di saat pandemi COVID-19 ini semua aktivitas dilakukan di rumah. Kegiatan belajar mengajar, bisnis, agama (kajian online) semua dilakukan melalui online (Youtube, Teleconference) semua itu menggunakan jaringan internet. Oleh karena itu dibutuhkan jaringan internet yang cepat dan juga stabil. Hadirnya teknologi jaringan 5G akan banyak mendapatkan berbagai informasi dengan cepat dan mudah. Semua ini akan dibahas melalui tulisan kami. Disini kita akan mendapat gambaran seperti apa teknologi jaringan yang akan datang. Salah satunya yang paling terlihat berbeda dari sebelumnya yaitu dari segi kecepatan, dari yang sebelumnya (Mb/s) menjadi (Gb/s). Hasil penelitian ini akan menggambarkan apa yang akan terjadi di masa depan jika teknologi ini benar-benar akan diadopsi oleh pemerintah. Kita hanya dapat menunggu langkah apa yang akan dilakukan oleh pemerintah dalam menyediakan regulasi yang dapat menjamin agar 5G tidak menimbulkan masalah pada pihak tertentu.

 

Latar belakang

Pada perkembangan teknologi masa kini berkembang dengan cepat. Teknologi dan masyarakat seperti sudah tidak bisa dipisahkan karena teknologi adalah salah satu kebutuhan untuk menunjang aktivitas dan perkembangan setiap masyarakat di belahan bumi ini. Teknologi dapat mempermudah segala aktivitas, memperbaiki perekonimian, bisnis, pangan dan lain-lain. Perkembangan teknologi ini dapat dibuktikan dengan inovasi-inovasi yang telah dibuat selama beberapa tahun ini. Dari teknologi yang sederhana sampai teknologi yang mendunia. Teknologi yang mempengaruhi perkembangan pada masa kini telah membantu mempermudah dalam segala aktivitas seperti gadget atau handphone untuk mempermudah dalam melakukan komunikasi ke siapa saja dan dapat dilakukan dimana saja, contoh lainnya adalah komputer untuk membantu melakukan pekerjaan biasanya digunakan untuk perkantoran untuk mempermudah dan mempercepat suatu pekerjaan sehingga dapat melakukan banyak pekerjaan secara singkat, laptop atau note book memiliki fungsi seperti komputer tetapi dapat dibawa karena ukuran yang lebih kecil dan praktis untuk dibawa. teknologi pada masa kini juga membantu dalam aktivitas perindustrian dari yang manual sampai yang otomatis. Teknologi yang manual seperti truk, forklift, dan lain sebagainya, sedangkan yang otomatis adalah robot industri, teknologi ini dapat berfungsi di lini produksi di industri seperti pengemasan, sebagai selector barang produksi dan lain sebagainya. Selain teknologi robot ini dapat melakukan proses produksi secara cepat dan konsisten juga dapat bekerja selama 24 jam jadi lebih efisien dalam proses produksi pada industri. Di era teknologi sekarang perkembangan teknologi robotik terus meningkatkan kualitas maupun kuantitasnya untuk dapat memenuhi kebutuhan manusia. Untuk meningkatkan kecerdasan teknologi robot salah satunya menggunakan sensor dan menggunakan pemrograman kontrol.

Teknologi saat ini juga memiliki banyak manfaat bagi dunia kewirausahaan, manfaat ini bisa dirasakan dampaknya cukup besar karena sudah banyak kegiatan manusia yang memanfaatkan kecanggihan teknologi saat ini tidak hanya berlaku untuk kehidupan sehari-hari saja tetapi sudah banyak perusahaan diluar sana yang memanfaatkan teknologi sehingga mau tidak mau saat memulai suatu usaha harus menggunakan teknologi dalam menjalankan usaha tersebut, karena jika tidak menggunakan teknologi dalam menjalankan segala aktivitas perusahaan maka bisnis  akan mudah untuk disalip dan sangat mudah untuk tertinggal dari kompetitor-kompetitor bisnis lainnya.

Manfaat teknologi sangat berguna bagi kelancaran usaha di dunia bisnis terlebih teknologi informasi, teknologi ini membuat mekanisme bisnis menjadi lebih stabil, lebih efisien, lebih inovatif dalam kegiatan usaha karena pola kebiasaan kerja yang lebih teratur dan lebih cepat membuat hasil pekerjaan menjadi efisien dan tidak memerlukan banyak waktu dan uang yang lebih. Berikut adalah manfaat dari teknologi informasi untuk dunia usaha, yaitu:

Pertama,              Mempermudah cara komunikasi, untuk saat ini dengan berkembangnya teknologi mempermudah dalam menghubungi klien atau customer bisa menggunakan aplikasi seperti whatsapp, email, line, dan aplikasi komunikasi lainnya, serta bisa menggunakan aplikasi tersebut untuk melakukan promosi produk usaha ataupun promosi event yang diadakan oleh perusahaan.

Kedua, Sebagai sumber pengetahuan, pada saat ini semua dimudahkan dengan hadirnya teknologi untuk dapat dengan mudah mengakses berbagai informasi yang ingin diketahui baik untuk kegiatan usaha maupun kegiatan sehari-hari.

Ketiga,   Sebagai manajemen data, untuk menyimpan data atau mengarsipkan data secara konvensional saat ini kurang cukup dengan hadirnya teknologi yang dapat menyimpan data melalui berbagai software yang dapat diakses lewat internet sehingga dapat dengan mudah mengaudit data terkait usaha secara rutin.

Keempat,             Sebagai CRM (Customer Relationship Manager), CRM adalah software yang berguna untuk mengelola hubungan baik terhadap pelanggan, semua data terkait customer akan dapat terekam oleh CRM. Semua kegiatan dan interaksi terkait usaha dengan customer akan tersimpan dengan baik di CRM sehingga dapat membangun hubungan baik dengan customer yang akan berdampak dengan kinerja produktivitas perusahaan.

Jadi, dapat disimpulkan bahwa peran teknologi dalam dunia kewirausahaan sangatpenting karena teknologi dapat membuat usaha menjadi semakin berkembang, membuka berbagai profesi baru di dunia usaha, menambah pengetahuan untuk teknologi setiap perkembangannya, dan dapat menghasilkan pendapatan berkali-kali lipat dari biasanya karena pekerjaan akan menjadi lebih efisien dan menjadi lebih inovatif. Namun, peran teknologi dalam dunia kewirausahaan juga menghadirkan beberapa dampak kurang baik seperti membuat beberapa profesi juga ikut menghilang dan juga pengeluaran biaya untuk teknologi yang akan digunakan bisa relatif mahal.

kesimpulan, teknologi masa depan akan membawa inovasi yang lebih besar dalam berbagai bidang seperti komunikasi, transportasi, kesehatan, dan energi. Teknologi akan mempercepat perkembangan manusia dan peradaban, dan membantu kita untuk hidup lebih baik dan lebih produktif. Oleh karena itu, kita perlu terus mengikuti perkembangan teknologi dan siap untuk menghadapi perubahan yang akan terjadi di masa depan.

Buli, B. M. (2017). Entrepreneurial orientation, market orientation and performance of SMEs in the manufacturing  industry: evidence from Ethiopian enterprises Bereket. Management Research Review, 40(3).

Gitman, Lawrence J., Chad J. Zutter. 2015. Principles of Managerial Finance 14th Edition. Global Edition: Pearson  Education Limited

Goossen, Richard J.(2007) Entrepreneurial Leadership: Finding Your Calling, Making a Difference

Hisrich, R. D., Peters, M. P., & Shepherd, D. A. (2017). Entrepreneurship. McGraw-Hill Education.

Scarborough, N. M. (2016). Essentials of entrepreneurship and small business management. Pearson.

Solihin, Ismail, 2007. Memahami Business Plan, Penerbit Salemba Empat, Jakarta.

Wheelen, Thomas L., Hunger, J. David., Hoffman, Alan N., dan Bamford, Charles E. 2018. “Strategic Management  and Business Policy: Globalization, Innovation, and Sustainability. Essex: Pearson Education Limited


Tidak ada komentar:

Posting Komentar