April 18, 2014

Peluang Bisnis Air Minum Isi Ulang

126 - Dhimas M

Seperti yang kita ketahui bahwa air adalah kebutuhan hidup manusia nomor dua setelah udara. Dengan pangsa pasar yang sangat luas, dari balita hingga manula butuh akan kebutuhan air minum. Dengan demikian usaha di bidang air minum ini sangat baik prospeknya, karena :
  1. Pangsa Pasar Luas
  2. Tunai (CASH)
  3. Terus Menerus
Namun sekarang ini bisnis air isi ulang telah menjamur dimana - mana. Tetapi banyak depot air minum isi ulang yang berkualitas, baik dari segi air itu sendiri maupun peralatannya. Hal ini menjadikan semangat saya dalam menggeluti bisnis ini, Karena saya akan membuat bisnis ini berkualitas dan berbeda . Sebenarnya , menggeluti bisnis ini tidaklah sulit , bisnis ini tidak terlalu sulit pengolahannya dan tidak membutuhkan tempat yang luas. Hanya saja kita membutuhkan lokasi yang strategis untuk menunjang bisnis ini. Tempat yang strategis ternyata mampu mendongkrak  penjualan sebesar 50% . Dari sekian banyak orang yang membeli , mereka sangat membutuhkan air minum isi ulang yang benar benar berkualitas.

Harga tidaklah terlalu penting bagi mereka , karena mereka sudah kapok membeli air minum isi ulang yang murah namun berdampak buruk kedepannya. Oleh karena itu , hal ini menjadikan peluang bagi saya untuk meneruskan bisnis ini dan mengembangkannya lagi . Untuk melakukan pemasaran tidaklah membutuhkan promosi yang khusus, namun apa salahnya kita membagikan brosur untuk memberitahukan masyarakat yang sebelumnya tidak mengerti akan adanya bisnis kita ini.

Dengan begitu semua kalangan masyarakat akan mengetahui bisnis kita ini . Dan untuk memikat hati konsumen , saya akan melakukan penawaran menarik yaitu dengan mengisi air di tempat saya sebanyak 10 x akan mendapatkan 1x pengisian secara gratis dan berlaku kelipatannya. Bonus akan lebih memikat hati konsumen sehingga mereka akan kembali mengisi seterusnya,

Sumber:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar