April 07, 2016

Daya cipta sesuatu yang baru

Pengusaha dituntut untuk selalu memiliki kreativitas yang tinggi dan inovasi baru, keberhasilan inovasi dan kreativitas tidak datang begitu saja, tetapi melibatkan waktu dan pengalaman yang panjang. Dari pengertiannya Kreativitas adalah kemampuan untuk mengembangkan ide-ide baru dan cara-cara baru dalam pemecahan masalah dan menemukan peluang (Thinking New Think) sedangkan Inovasi adalah kemampuan untuk menerapkann kreativitas dalam rangka pemecahan masalah dan menemukan peluang (Doing new thing).

Wirausaha adalah inovator, yang tidak selalu sebagai inventor maka dari itu kemenangan bisa dicapai dengan cara menciptakan pasar baru lewat inovasi. Inovasi dan bisnis ibarat dua sisi dari sekeping mata uang, inovasi harus terus dibangun melalui budaya kreatif, mengikuti tren perubahan, dan membangun pasar.
Tips-Tips untuk menggali kreatifitas dan inovatif dalam diri kita :
1.      Ubahlah cara berpikir Anda dari negatif ke positif. Semakin positif cara berpikir Anda, membuat Anda semakin percaya diri dan optimis dalam mengembangkan sisi kreatifitas.
2.      Jangan Takut untuk mencoba hal baru. Sebaiknya kita memiliki rasa yang ingin tahu, karena dengan rasa ingin tahu yang kita miliki maka rasa untuk mencoba hal yang baru akan lebih mudah, Hal-hal yang baru membuat kita akan lebih bisa meningkatkan kreatifitas, bahkan menggali kreatifitas kita.
3.      Percaya Diri. Syarat ini merupakan syarat wajibnya, apabila kita ingin menggali kreatifitas kita kita sebaiknya memiliki jiwa yang selalu confident (PD), dengan rasa PD, maka kita nantinya dapat melalukan hal-hal baru dengan mudah tanpa adanya rasa takut salah atau takut jelek, dll.
4.      Berdoa. Dengan usaha yang kita lakukan, tanpa diiringi dengan doa kita tidak dapat melakukannya, kesuksesan yang besar di nilai dari usaha dan doa yang kita lakukan.
5.      Hadapi ketakutan gagal. Orang-orang kreatif adalah mereka yg gagal ratusan kali. Tapi mereka mengambil pelajaran dari kegagalan itu sebagai peluang untuk mencoba lagi dengan cara yg berbeda dan mungkin lebih baik. Kegagalanlah yg secara langsung menyebabkan kreatifitas.
6.      Amati berbagai produk dan jasa perusahaan lainnya, terutama yang berada dalam pasar yang benar-benar berbeda. Tidak ada salahnya meminjam ide perusahaan lain, kemudian mengembangkan menjadi inovasi yang brilian.
7.      Sadari kekuatan kreatif dari kesalahan.

8.      Orang bijak mengatakan agar kita selalu belajar dari kesalahan yang diperbuat. Orang kreatif mengatakan kita dapat memperoleh ide dari kesalahan yang kita buat. Kisah Charles Goodyear menunjukkan hal tersebut. Setelah bekerja selama lima tahun untuk memformulasikan kombinasi karet, belerang dan timah putih, pada malam yang dingin tahun 1839, tanpa sengaja Charles menumpahkan sedikit campuran tersebut pada kompor kerjanya. Campuran tersebut meleleh membentuk senyawa baru yang selama ini dicari-cari.
Kemampuan yang dihasilkan oleh kreativitas merupakan kemampuan dalam membuat sesuatu menjadi baru dalam keberadaannya dan merupakan pembentukan ide-ide baru yang original dan tidak biasa atau unik. Pola pikir dari orang kreatif adalah berpikir out of the box, serta memiliki pikiran yang terbuka dan bebas untuk mendekati sesuatu dengan cara baru. Sedangkan, inovasi adalah mengimplementasikan kreativitas terhadap sesuatu menjadi satu kombinasi baru yang dapat menghasilkan.

Sumber :
1.      Suharyadi, et al.Membangun Usaha Sukses diusia muda. Jakarta: Salemba Empat, 2011.
2.      http://www.pmct.co.id/pentingnya-inovasi-dan-kreativitas-dalam-berwirausaha/
3.      http://www.magfood-amazy.com/read/amazy-info/112/kreatif-inovatif-kunci-sukses-wirausaha/
4.      http://www.kompasiana.com/jesseray/kreatif-dan-inovatif-dalam-kewirausahaan_55297dadf17e6185788b45a3 


AGUSTINA DWIYANTI
41615010079

Tidak ada komentar:

Posting Komentar