Maret 29, 2022

Keuntungan dan hambatan dalam berpikir kreativitas

 

Keuntungan dan hambatan dalam berpikir kreativitas

Oleh : Eggy Aditya Martasani (@U30-EGGY)

 

Abstrak

Berpikir adalah berkembangnya suatu ide, konsep, pemikiran yang baru yang keluar dari dalam diri seseorang. Dan berkembangnya pemikiran itu sendiri dari informasi yang telah didapat dan disimpan oleh seseorang dalam yang berupa pengertian-pengertian. Berpikir juga adalah suatu pekerjaan yang melibatkan kerja otak seseorang, dan terkadang ide atau konsep itu akan muncul dengan sendirinya ketika seseorang itu merasa terdesak jadi, tidak selamnya berpikir itu keluar setelah seseorang mendapatkan informasi-informasi yang telah disimpan seperti halnya ketika seseorang mendapatkan suatu masalah dan seseorang tersebut akan mulai berpikir bagaimana cara agar mereka bisa mendapat jalan keluar dari masalah tersebut. Setiap orang pasti akan selalu berpikir setiap hari nya seperti berpikir yang akan dilakukan,apa yang ingin dilakukan,memikirkan segala masalah atau berpikir sebelum bertindak dan menyelesaikan segala masalah yang sedang di hadapi.

Kreativitas adalah kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru, baik yang benar-benar merupakan hal baru atau sesuatu ide baru yang diperoleh dengan cara menghubungkan beberapa hal yang sudah ada dan menjadikannya suatu hal baru. Selain itu, kreativitas adalah hal-hal yang membuat kita takjub dengan hal-hal baru, karena kreativitas bisa mewujudkan ide-ide cemerlang kita. Kreatifitas bisa di bilang sesuatu yang sudah ada pada diri di setiap seseorang dari awal atau dari dahulu,kreatifitas itu sering sekali kita dapatkan asal kita mau berpikir sedikit lebih keras serta lebih jauh tentang bagaimana menemukan ide ide baru menemukan sesuatu yang mungkin bisa kita kembangkan serta kita ubah menjadi barang atau sesuatu yang nyata,dengan awal masih berupa pemikiran tapi dengan ada nya berpikir kreatifitas ini akan membantu serta mendorong kita untuk membuat hal itu menjadi suatu kenyataan seperti berpikir ingin membangun kreatifitas di bidang usaha dan memikirkan itu semua dari awal dengan ide ide yang sudah tercipta dari pikiran dan menuangkan itu semua ke wadah yaitu usaha yang di bangun dari pemikiran menjadi nyata dan berhasi

Pembahasan



Manfaat kreativitas untuk kesuksesan usaha

1.Inovasi baru berkembang cepat

Dengan berfikir kreatifitas kita bisa membuat pikiran kita,ide ide yang terpendam di dalam pikiran kita bisa keluarkan serta kita bisa wujudkan itu ialah keuntungan dari berpikir kreativitas serta dari kreativitas itu bisa menghasilkan hal baru yang maju yaitu inovasi. Inovasi bisa di bilang suatu yang terwujud dengan perubahan yang sudah ada,hanya saja itu lebih di terbarukan seperti inovasi baru baru ini yang sangat ramai digunakan oleh masyarakat yaitu tidak perlu repot-repot lagi untuk belanja secara lansung sekarang ada inovasi baru belanja melalui online dengan memesan pesanan melalui online barang itu akan sampai alamat tujuan dengan baik dan selamat

2.Kualitas produk semakin bagus

Kualitas dalam produk bagi pembeli adalah nomor satu atau bisa dibilang hal yang paling utama sebelum membeli produk tersebut. Dengan ada nya seperti itu para pengusaha harus mau untuk berpikir lebih keras,membuat kreativitas yang terbaru, untuk di tuangkan ke produk yang sudah di buat itu. Karena pembeli pasti mengharapkan suatu yang baru dari pengusaha yang menjual produk yang sudah terpercaya itu. Jika ingin usaha yang sudah di buat itu tetap bertahan dan menarik banyak pembeli maka dari itu pengusaha harus lebih sering berpikir kreatif untuk memajukan usaha dan meningkatkan pembeli.

3.Membuka lapangan kerja

Saat ini lapangan kerja di Indonesia bisa di bilang masih sangat kurang karena masih banyak sekali warga negara nya lebih memilih menjadi tenaga kerja asing untuk mencari pekerjaan karena lapangan kerja di negara kita ini masih sangat minim. Maka dari itu dengan ada nya berpikir kreatifitas akan mendorong para pekerja yang belum mendapatkan pekerjaan untuk membuat sesuatu hal yang baru untuk di ciptakan serta apabila hal tersebut mendapatkan kepercayaan serta banyak pembeli yang percaya maka lapangan kerja yang diharapkan akan terbuka besar besaran dan itu akan membantu perekenomian masyarakat dan negara menjadi meningkat.

4. Manusia semakin kreatif

Setiap manusia memang sudah mempunyai kreativitas dari ia lahir,tetapi belum bisa di maksimalkan saat itu juga maka harus menunggu waktu maka dari itu apabila sudah tiba waktu nya untuk manusia berpikir kreatif harus segera di maksimalkan untuk membuat hal atau ide ide itu menjadi kenyataan. Jangan sampai apa yang sudah di pikirkan di perjuangkan tidak terjadi itu hanya membuang tenaga bagi orang yang sudah memikirkan kreatifitas nya sejak lama, zaman sekarang sudah banyak sekali manusia manusia kreatif dan itu menjadikan kita untuk saling bersaing untuk menciptakan ide ide tersebut menjadi nyata serta bermnanfaat bagi banyak orang tidak hanya untuk diri sendiri. Dengan begitu juga kita bisa mendorong orang-orang untuk segera berpikir kreatif untuk tidak di sia sia kan karena berpikir kreatif itu mahal harga nya apabila suatu ide nya telah terwujud menjadi kenyataan serta menguntungkan satu sama lain.

Hambatan dalam berpikir kreativitas



Hambatan itu pasti selalu ada setiap kita ingin melakukan hal hal baru yang ingin membuat kita maju terlebih lagi bagian otak kita.karena semua keinginan,pergerakan semua itu di atur oleh bagian otak kita maka dari itu kita harus bisa melawan hambatan hambatan itu semua agar pemikiran kita bisa berjalan dengan baik dan memanfaatkan segala peluang yang ada dalam berpikir kreativitas.berikut macam macam hambatan nya ialah,antara lain:

 

1.Kurang memahami tujuan dan sasaran yang akan dicapai

Hambatan pertama yang akan di hadapi ialah kurang jelas nya tujuan dan sasaran,seperti yang saya bilang di atas apabila otak kita tidak mau berpikir maka semua itu tidak akan terjadi dan setiap pemikiran pasti punya hambatan,hambatan yang sangat banyak di hadapi karena tujuan dan sasaran nya belum jelas dan belum berkoneksi dengan baik di jalan pikiran kita apabila semua itu sudah jelas dan baik terkoneksi,maka semua itu akan berjalan dengan lancer sebagaimana mesti nya maka dari itu sebelum kita memikirakan kreativitas apa yang ingin kita buat maka kita harus perjelas,mengetahui serta memahami apa tujuan nya dan apa sasaran yang ingin kita capai agar semua itu berpikir dan berfokus dengan pemahaman yang sudah jelas itu.

2.Takut berbuat salah

Salah itu ialah hal yang sangat wajar dalam melakukan usaha atau apapun itu tanpa adanya salah kita tidak tau dimana kekurangan kita serta dimana kesalahan kita yang di perbuat,apa faktor dari kegagalan kita,maka dari itu kita harus siap dan berani untuk menerima kesalahan,takut memang rasa terbesar di dalam diri kita yang membuat kita enggan untuk berpikir kreatif lagi karena sudah merasakan rasa takut salah atas apa yang kita pikirkan dan apa yang telah kita perbuat maka dari itu kita harus bisa melawan segala rasa takut kita itu untuk bisa mengembangkan serta memajukan pikiran kreativitas kit aitu tanpa harus takut.

3.Takut dikritik

Kritik atau di komentari oleh orang lain adalah suatu yang sangat wajar karena dengan begitu kita bisa mengubah pikiran kreativitas kita yang mungkin kurang di sukai oleh orang lain bisa menjadi di sukai oleh orang lain dengan cara menerima segala kritikan atau saran yang di berikan kepada kita.tetapi kita juga berhak memilih segala kritikan yang ingin kita terima dan kritikan yang tidak bisa kita terima.

4.Tidak berpikir proaktif

Sering kali dalam berpikir kita selalu menunggu orang lain untuk membantu dan memberikan penggambaran bagaiamana suatu proses yang akan kita kerjakan,hal pasif seperti itu menjadikan daya pikir otak kita menjadi lemah dan enggan untuk berpikir kreativitas lebih keras lagi tidak seperti biasa nya yang harus menunggu instruksi dari orang lain baru otak kita menerima dan bekerja dengan bantuan itu membuat kita menjadi orang yang pasif dalam berkreativitas.

 

Kesimpulan

Kesimpulan yang saya dapat dari artikel yang saya buat ini ialah menjadikan kita untuk mau berpikir lebih keras,membuat kita mau membuat otak kita bekerja.melawan segala hambatan dan rintangan yang menghalangi kita untuk tidak berpikir kreativitas,kreativitas ini sangat menguntungkan kita dan berfungsi membantu daya kerja otak kita agar menjadi baik,tidak membuat malas dan enggan untuk memajukan ide ide kreatif yang mungkin sudah lama terpendam kita tidak akan tau sebelum kita mencoba untuk hasil akhir nya nanti mau itu hasil yang negatif atau positif itu urusan terakhir karena kegagalan adalah proses menuju kesuksesan yang sudah menunggu kita untuk mengambil segala kesuksesan yang sudah kita buat dengan kerja keras pikiran kita dengan berpikir kreativitas.

 

Refrensi

Modul 4

https://ppsdmaparatur.esdm.go.id/berita/6-hambatan-dalam-berpikir-kreatif

https://www.jurnal.id/id/blog/2018-ketahui-manfaat-ekonomi-kreatif-untuk-kesuksesan-usaha/

https://www.kompasiana.com/nur_hik/57275cfe1693732a0ab36238/apakah-berpikir-itu

https://www.studilmu.com/blogs/details/pengertian-kreativitas-dan-contoh-kreativitas

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar