Penulis : Gian Akmal Adwitiya – 41620110065 - @T18-Gian
Salah satu tanggung jawab yang perlu dipenuhi dalam
menjalankan bisnis adalah manajemen tim yang baik dan tujuan yang jelas. Tanpa
tim yang diatur dengan baik, tujuan yang telah ditentukan tidak akan tercapai
atau mungkin saja tercapai tapi tidak maksimal. Pertanyaannya adalah, bagaimana
manajemen tim yang baik?
Proses untuk
membangun tim yang baik tidaklah mudah, hal ini membutuhkan perhatian penuh dari
seorang pimpinan dalam sebuah bisnis. Seorang pimpinan harus bisa mengatasi
tantangan untuk membentuk sebuah tim yang baik karena setiap individu dalam
sebuah tim pasti memiliki cara dan prinsip yang berbeda dalam menjalankan suatu
pekerjaan. Terkesan berat memang, karena pasti kita akan bertemu orang dengan
berbagai macam sifat dan perilaku. Seorang pimpinan harus lah bisa mengatasi
segala perbedaan yang ada di dalam tim nya agar bisnis bisa berjalan dengan
baik dan efektif. Berikut bisa anda simak beberapa tips yang dapat diadopsi
untuk meningkatkan manajemen tim bisnis anda.
Ketahui Apa Itu Kerja Sama Tim
Kerja sama tim
adalah usaha gabungan dari banyak individu dengan kemampuan yang beragam dalam
sebuah tim serta memiliki tujuan bersama demi mendapatkan hasil atau keuntungan
yang maksimal. Setiap individu dalam tim memiliki peran nya masing-masing,
pimpinan tim harus memastikan bahwa walaupun timnya beragam tetapi harus
memiliki tujuan yang sama demi kepentingan bersama dan bisnis yang efektif.
Segala keputusan bisnis tentu akan berpengaruh terhadap manajemen tim yang
sudah ada.
Manajemen tim yang baik tidak terjadi begitu saja, tim yang baik dan kuat membutuhkan usaha dan kesadaran penuh dari tiap anggota tim termasuk pimpinan. Tim yang baik memiliki beberapa elemen yang harus ada di dalamnya :
·
Tujuan yang jelas dan realistis
Setiap anggota tim dalam sebuah
bisnis harus menyadari peran mereka untuk tujuan yang lebih besar. Tujuan yang
dimiliki oleh suatu usaha atau bisnis harus bisa disampaikan dengan jelas
kepada anggota tim agar seluruh anggota tim dapat merasa bertanggung jawab
dengan tugas dan peran nya masing-masing. Tujuan yang ditentukan juga harus
realistis dengan cara berkaca dari pengalaman tahun sebelumnya. Tujuan yang
realistis dapat mendorong semangat seluruh tim dalam menjalankan bisnis. Tujuan
yang tidak realistis akan menimbulkan pertanyaan dari anggota tim karena dapat
memunculkan keraguan.
·
Pembagian tugas dan peran yang jelas
Anggota setiap tim harus mengerti
tentang hierarki perusahaan serta divisi tempat mereka bekerja. Setiap divisi
juga harus diisi oleh orang-orang yang kompeten di bidangnya masing-masing. Keragaman
latar belakang anggota tim memberi warna kepada tim. Semakin besar keragaman
yang ada ( keahlian, pengetahuan dan pengalaman) akan semakin banyak
tugas-tugas yang dapat ditangani Contohnya, apabila dalam suatu bisnis terdapat
tim keuangan maka anggota di dalamnya harus individu yang kompeten dalam
mengatur keuangan dan mengatur pemasukan dan pengeluaran suatu bisnis.
·
Komunikasi yang jelas dan terpadu
Dalam sebuah bisnis, komunikasi antar
tim sangatlah penting. Komunikasi yang baik dapat memberikan hasil yang
maksimal dan efektif dalam setiap keputusan bisnis. Kejelasan informasi sangat
diperlukan dalam sebuah bisnis agar tim yang bekerja di dalamnya dapat bekerja
dengan tertata dan efektif.
·
Keterbukaan informasi
Keterbukaan dan saling mempercayai
antar anggota tim. Semua anggota mendapatkan informasi yang sama dari akses
yang sama pula serta dapat berkomunikasi
dengan lancar dan jelas. Anggota tim bebas untuk mengeluarkan ide-idenya agar
lebih banyak informasi dan pendapat yang bisa dijadikan pertimbangan untuk
mengambil keputusan bisnis di waktu mendatang.
·
Proses adalah hal penting.
Kegiatan tim tidak hanya berfokus
pada hasil tetapi juga pada pada proses dan isi. Tim harus selalu mengevaluasi
fungsi dan proses yang sudah dilakukan secara reguler. Jika proses tidak
diperhatikan, maka akan membuat manajemen tim berantakan. Jika tidak ada
kendali terhadap proses pekerjaan dalam tim, maka manajemen bisnis tidak
berjalan dengan baik dan menyebabkan ketidakteraturan antar divisi.
Pada intinya,
sebuah bisnis memerlukan manajemen tim yang baik agar menghasilkan kerja sama
tim yang baik guna mencapai tujuan bersama dan memberikan keuntungan yang
maksimal. Kerja sama tim yang baik dapat memberikan bisnis serta usaha yang
berjalan baik.
Referensi
https://www.dictio.id/t/bagaimana-cara-membangun-tim-manajemen-yang-baik-dalam-organisasi/16721
https://centrausaha.com/membangun-tim-kerja-efektif/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.