April 13, 2023

ANTHONY SALIM


Oleh :  wahyu liza hidayatullah

Nama Bisnis: Group Salim 
Bidang Bisnis: Makanan, Ritel, Perbankan, Telekomunikasi, dan Energi

Anthony Salim merupakan pemimpin Salim Group, yang membawahi dua perusahaan besar yaitu Indofood dan Bogasari.

Karena berasal dari keluarga Salim Group, langkah Anthony untuk terjun ke bidang bisnis tentu mudah, bukan? Kenyataannya, tentu tidak semulus itu. Nyatanya, pada 1998, Anthony harus memutar otak untuk menyelamatkan Salim Group dari hutang 55 miliar dan nyaris bangkrut.

Salah satu kunci keberhasilan bisnis Anthony yang dapat Anda contoh adalah inovasi dan ekspansi. Kedua prinsip bisnis tersebut sukses membuat Anthony memiliki kekayaan sebesar USD8.5 miliar atau setara dengan Rp91 triliun!

Contoh ekspansi yang dilakukan Anthony Salim seperti membuka waralaba di lini bisnis Indomaret pada 1997, yang berhasil menghasilkan sebanyak 18.113 minimarket di seluruh Indonesia.

Contoh inovasi pada produk Indomie dengan varian rasa dan ekspor ke berbagai negara terbukti berhasil. Hal tersebut menjadikan Indomie sebagai brand mie instan terbesar di dunia dengan laba sebesar USD 5,8 miliar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar